Wisata Umbul Nilo di Klaten,Jawa Tengah,Air Jernih dan Dingin Alami,Ada Kolam untuk Anak-anak

- Penulis

Jumat, 21 Februari 2025 - 07:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TRIBUNTRENDS.COM – Wisata air di Umbul Nilo yang berlokasi di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.

Di umbul ini, kalian bisa berenang di air yang jernih dengan suhu yang dingin.

Harga tiket masuk Umbul Nilo ini pun terjangkau, tak sampai membuat kantong kalian jebol.

Baca juga: 5 Wisata Kuliner di Klaten, Restoran Ramah Anak Ada Taman Bermain, Kolam Ikan hingga Kolam Renang

Umbul Ponggok mungkin saat ini menjadi salah satu objek wisata air paling terkenal di kabupaten Klaten, Jawa Tengah.

Sebenarnya tidak hanya Umbul Ponggok potensi wisata air di Klaten.

Di sekitar wilayah tersebut terdapat sejumlah umbul (mata air) lainnya yang juga menarik untuk dikunjungi dan satu diantaranya adalah Umbul Nilo.

Umbul ini berada di Dusun Margosuka, Desa Daleman, Kecamatan Tulung, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.

Jika dari Umbul Ponggok lokasinya tidak terlalu jauh, hanya sekitar 10 menit perjalanan menggunakan kendaraan bermotor.

Jika dibandingkan dengan Ponggok Umbul Nilo memiliki ukuran kolam yang lebih kecil.

Diungkapkan Sumarno (50), salah satu pengelolanya, umbul ini memiliki luas sekitar 15 x 10 meter dengan kedalaman rata-rata sekitar satu setengah meter.

Baca Juga :  Persyaratan Baru Wisatawan Berkunjung ke Thailand

Lokasinya berada di dekat pemukiman warga, dan di sekitar umbul terdapat sejumlah pohon Ipik.

Jika dilihat sekilas, pohon ini menyerupai beringin.

Kolam alami Umbul Nilo ini dasarnya berupa bebatuan dengan air yang begitu jernih sehingga dasar kolam terlihat jelas.

Suasana sekitar kolam yang teduh karena popohonan yang berukuran besar, serta jernihnya air, menjadikan tempat tersebut sangat nyaman untuk berenang.

Ketika anda terjun ke dalam kolam, kesegaran airnya akan langsung terasa bahkan cenderung terasa dingin.

Kesegaran air akan terus terjaga karena, air yang keluar dari sejumlah titik di umbul tersebut di salurkan ke sungai yang ada di bawahnya.

Jika anda mengunjungi tempat ini bersama keluarga/ saudara dan membawa anak kecil, anda tidak usah khawatir.

Karena di Umbul Nilo terdapat kolam khusus anak-anak dengan kedalaman tidak lebih dari satu meter.

Dibanding dengan Ponggok, Umbul Nilo belum di garap secara maksimal.

Namun di sekitar sana terdapat beberapa penjual yang menjajakan beragam makanan dan minuman.

Terkait dengan nama Nilo yang disandang umbul tersebut, Sumarno menceritakan bahwa di sekitar tempat tersebut dulunya banyak tumbuh pohon Nilo.

Baca Juga :  Kawah Ratu Gunung Salak Bogor: Harga Tiket, Jam Buka, dan Lokasi

“Di zaman dulu tanaman Nilo ini digunakan untuk pewarnaan kain, seperti dalam proses membatik. Tetapi saat ini sudah tidak ada lagi tanaman Nilo di sini,” ceritanya.

Lebih lanjut pria asli Dusun Margosuko tersebut mengatakan, Umbul Nilo tersebut telah sejak lama ramai dikunjungi wisatawan.

Namun jumlahnya semakin meningkat pada dua tahun terakhir ini.

Selain terdapat beberapa warung, di tempat wisata ini juga terdapat kamar ganti bagi pengunjung.

Meskipun demikian kurang digarapnya tempat ini secara maksimal terlihat dari berserakannya sampah plastik di sekitar kolam.

Selain itu, tidak ada tempat parkir bagi roda dua, sehingga banyak sepeda motor yang diparkir sangat dekat dengan kolam.

“Kami berusaha pelan-pelan untuk mengelola tempat ini menjadi lebih baik. Tempat parkir akan menjadi prioritas kami kedepannya agar pengunjung lebih nyaman,” ujar Sumarno.

Untuk saat ini, setiap pengunjung yang ingin menikmati segarnya bermain air di Umbul Nilo dikenakan tarif masuk sebesar Rp. 5 ribu per orang.

Pengunjung yang membawa kendaraan bermotor juga tidak dikenakan biaya parkir.

(TribunTrends.com/Tribunnews.com)

Berita Terkait

View Setenang Ini Cuma 11 Menit dari Pemandian Air Panas Guci Tegal,Bisa Camping Sembari Healing
11 Tempat Ngabuburit di Pacet yang Wajib Dikunjungi Saat Bulan Puasa
5 Tips Liburan ke Pantai, Jangan Lupa Bawa Sunscreen dan Jaga Kebersihan yah!
7 Tempat Ngabuburit di Cikarang yang Seru dan Nyaman
Pantai Seindah Ini Cuma 30 Menitan dari Ende NTT,Dihiasi Batu-batu cantik,Warna Hijau Sampai Ungu
Modus Penipuan dan Bahaya Perlu Diketahui Pelancong sebelum Berlibur
5 Hal Menarik di Watergong Resto dan Wisata Klaten,Destinasi Wisata Hits dengan Sungai Jernih
Apakah Ini Hotel Paling Mewah di Amerika?

Berita Terkait

Senin, 3 Maret 2025 - 10:15 WIB

View Setenang Ini Cuma 11 Menit dari Pemandian Air Panas Guci Tegal,Bisa Camping Sembari Healing

Senin, 3 Maret 2025 - 10:15 WIB

11 Tempat Ngabuburit di Pacet yang Wajib Dikunjungi Saat Bulan Puasa

Senin, 3 Maret 2025 - 10:14 WIB

5 Tips Liburan ke Pantai, Jangan Lupa Bawa Sunscreen dan Jaga Kebersihan yah!

Senin, 3 Maret 2025 - 08:55 WIB

7 Tempat Ngabuburit di Cikarang yang Seru dan Nyaman

Senin, 3 Maret 2025 - 08:45 WIB

Pantai Seindah Ini Cuma 30 Menitan dari Ende NTT,Dihiasi Batu-batu cantik,Warna Hijau Sampai Ungu

Berita Terbaru