Timnas Indonesia Makin Memikat di Belanda, 1 Bek Kiri Minat Gabung, Main Reguler di Tim Peringkat 7 Eredivisie

- Penulis

Jumat, 7 Februari 2025 - 11:17 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

RAGAMUTAMA.COM – Pesona timnas Indonesia di Belanda makin memikat pemain-pemain yang memiliki darah keturunan Merah Putih. Satu bek kiri menyatakan minat bergabung.

Bek kiri yang berminat memperkuat timnas Indonesia itu ialah Dean James.

Dean James adalah pemain Go Ahead Eagles.

Saat ini Go Ahead Eagles berada di posisi ketujuh liga kasta teratas Belanda (Eredivisie).

Pemain 24 tahun itu bahkan menjadi pemain reguler di Go Ahaed Eagles.

Terlepas ia saat cedera, Dean James nyaris selalu menjadi starter di bek kiri.

Sejauh Eredivisie musim ini, pemain kelahiran Leiden itu sudah mencatatkan 15 laga dengan 1120 menit bermain.

Baca Juga :  Update Hasil Piala Asia U20 2025, Klasemen Grup C, A, B, D, Jadwal Lengkap

Dean James juga sudah mencetak satu gol dan dua assist.

“Saya tentu saja terbuka untuk itu (membela timnas Indonedia),” kata Dean James dilansir dari Voetbal Primeur.

“Belum ada yang terjadi, tapi saya rasa saya harus fokus pada Go Ahead sekarang,” ujarnya.

Dean James juga memberikan pujian ke Indonesia.

“Indonesia adalah negara yang indah,” ujar pemain bertinggi 177 cm itu.

Ia juga menilai timnas Indonesia saat ini bukan tim sembarangan.

“Mereka memiliki tim yang bagus.

“Tentu saja staf baru. Saya terbuka untuk memainkan pertandingan internasional saya di sana,” ujar terkait timnas Indonesia yang saat ini dilatih oleh Patrick Kluivert.

Baca Juga :  Timnas U17 Indonesia Rayakan Idulfitri Meriah Bersama KBRI Jeddah Jelang Piala Asia

Disebut-sebut, Dean James memiliki keturunan Indonesia dari nenek yang lahir di Surabaya.

Itu artinya Dean James bisa memperkuat timnas Indonesia melalui jalur naturalisasi.

Dean James pernah menimba ilmu di Ajax Youth.

Kemudian ia pindah ke Volendam Youth.

Dean James banyak menghabiskan karier usia mudanya di Volendam hingga promosi ke tim senior pada 2020.

Pada 2023 barulah ia bergabung dengan Go Ahead Eagles.

Jika Dean James membela timnas Indonesia, ia bisa menjadi pelapis dari Calvin Verdonk yang juga bermain di bek kiri.

Berita Terkait

Efek Megawati: Jumlah Followers IG KOVO Anjlok Pasca Kontroversi Best 7
Barcelona Akhiri Penantian Panjang, Kembali ke Perempat Final Liga Champions!
Yamaha M1 V4 Diuji Coba, Mampukah Mengangkat Posisi Juru Kunci MotoGP?
Bangga! Ibu Mees Hilgers Ungkap Rasa Haru, Kakek Neneknya Pasti Bahagia
Simone Inzaghi Beri Satu Permintaan Penting untuk Inter Milan Jelang Laga Kontra Bayern Muenchen
Islam Makhachev: Buktikan Kehebatan di UFC 315, Akhiri Penghindaran Lawan
Bos Ducati Buka Suara Soal Insiden Marquez Bersaudara di MotoGP Qatar 2025
Dortmund Gugur Dramatis di Liga Champions Meski Kalahkan Barcelona

Berita Terkait

Rabu, 16 April 2025 - 14:48 WIB

Efek Megawati: Jumlah Followers IG KOVO Anjlok Pasca Kontroversi Best 7

Rabu, 16 April 2025 - 13:35 WIB

Yamaha M1 V4 Diuji Coba, Mampukah Mengangkat Posisi Juru Kunci MotoGP?

Rabu, 16 April 2025 - 13:12 WIB

Bangga! Ibu Mees Hilgers Ungkap Rasa Haru, Kakek Neneknya Pasti Bahagia

Rabu, 16 April 2025 - 13:03 WIB

Simone Inzaghi Beri Satu Permintaan Penting untuk Inter Milan Jelang Laga Kontra Bayern Muenchen

Rabu, 16 April 2025 - 12:20 WIB

Islam Makhachev: Buktikan Kehebatan di UFC 315, Akhiri Penghindaran Lawan

Berita Terbaru