Suami Korban Tabrakan American Airlines Gelisah Beberapa Saat Sebelum Tragedi

- Penulis

Minggu, 2 Februari 2025 - 12:37 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

WASHINGTON DC, RAGAMUTAMA.COM – Hamaad Raza, suami dari salah satu korban tewas tabrakan pesawat American Airlines dengan helikopter militer Black Hawk UH-60, merasa gelisah beberapa saat sebelum tragedi terjadi pada Rabu (29/1/2025).

Ia merasa ada yang tidak beres ketika pesan balasan melalui ponsel untuk sang istri tak kunjung terkirim.

“Dia mengirim pesan teks kepadaku bahwa akan mendarat dalam 20 menit,” kata Raza kepada media WUSA dari dekat Bandara Nasional Ronald Reagan, Washington DC.

Sembari menunjukkan pesan istrinya di ponsel, ia mengaku kala itu merasa ada yang sesuatu yang tidak beres.

“Saya hanya berdoa agar seseorang segera menariknya keluar dari sungai. Hanya itu yang bisa saya doakan,” lanjut Raza, dikutip dari New York Post, Kamis (30/1/2025).

Baca Juga :  SIM Keliling Surabaya 5-6 Februari 2025, Berikut Jadwal dan Lokasinya

Tak disangka, itulah kali terakhir Raza berkomunikasi dengan belahan hatinya.

Tabrakan American Airlines dengan heli Black Hawk terjadi pada Rabu (291/1/2025) sekitar pukul 21.00 waktu setempat, saat pesawat Bombardier CRJ700 itu akan mendarat di Bandara Nasional Reagan.

Pesawat dengan nomor penerbangan 5342 itu adalah milik PSA Airlines yang beroperasi intuk American Airlines.

Burung besi yang berangkat dari Wichita, Negara Bagian Kansas, itu patah menjadi dua setelah menabrak helikopter Black Hawk yang sedang latihan.

Kedua armada tersebut jatuh di Sungai Potomac, menewaskan seluruh 64 orang di pesawat dan tiga personel militer di helikopter.

Baca Juga :  Seorang Pelajar Tewas Tertimpa Pohon Tumbang di Gilimanuk

“Kami dapat mengonfirmasi bahwa pesawat yang terlibat insiden malam ini adalah helikopter UH-60 Angkatan Darat dari Bravo Company, Batalyon Penerbangan ke-12, dari Lapangan Udara Angkatan Darat Davison, Fort Belvoir saat penerbangan pelatihan,” kata juru bicara Angkatan Darat kepada Fox News.

“Kami bekerja sama dengan pejabat setempat dan akan memberikan informasi tambahan setelah tersedia,” lanjutnya.

Tidak ada perwira senior di helikopter tersebut

Adapun Badan Penerbangan Federal (FAA) dan Badan Keselamatan Transportasi Nasional (NTSB) sedang menyelidiki penyebab tabrakan American Airlines dengan Black Hawk.

Berita Terkait

SPAI Desak Pemerintah: Jadikan Ojol Pekerja Tetap Berstatus Jelas!
Misteri Tujuan Penerbangan: Hanya Pilot yang Memahaminya!
Pencarian Wisatawan Hilang di Pantai Bambang Lumajang Dihentikan, Satu Korban Belum Ditemukan
Rekor Mudik: 450 Ribu Orang Tinggalkan Bali Jelang Lebaran!
Wisata Helikopter: Fakta Keamanan Terbaru yang Wajib Diketahui!
Tragis! Wisatawan Tenggelam di Parangtritis, Pencarian Korban Hilang Dilanjutkan
Aman! Polisi Tanpa Senjata Api Kawal Pertandingan Persija vs Persebaya di GBK
Dua Pesawat American Airlines Senggolan di Bandara Reagan, Apa Penyebabnya?

Berita Terkait

Selasa, 15 April 2025 - 09:11 WIB

SPAI Desak Pemerintah: Jadikan Ojol Pekerja Tetap Berstatus Jelas!

Selasa, 15 April 2025 - 08:51 WIB

Misteri Tujuan Penerbangan: Hanya Pilot yang Memahaminya!

Selasa, 15 April 2025 - 02:51 WIB

Pencarian Wisatawan Hilang di Pantai Bambang Lumajang Dihentikan, Satu Korban Belum Ditemukan

Minggu, 13 April 2025 - 23:35 WIB

Rekor Mudik: 450 Ribu Orang Tinggalkan Bali Jelang Lebaran!

Minggu, 13 April 2025 - 14:32 WIB

Wisata Helikopter: Fakta Keamanan Terbaru yang Wajib Diketahui!

Berita Terbaru

society-culture-and-history

9 Patung Yesus Tertinggi di Dunia: Salah Satunya Megah Berdiri di Indonesia!

Rabu, 16 Apr 2025 - 09:47 WIB

finance

IHSG Menguat di Awal Sesi, Ikuti Tren Positif Bursa Asia?

Rabu, 16 Apr 2025 - 09:31 WIB