SPBU Shell Kehabisan Pasokan, Aktivitas Jual Beli BBM Lumpuh

Avatar photo

- Penulis

Jumat, 31 Januari 2025 - 21:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

RAGAMUTAMA.COM, Jakarta – Sejumlah SPBU Shell mengalami kelangkaan pasokan bahan bakar minyak (BBM) dalam beberapa hari terakhir. Kondisi ini dikeluhkan oleh para pengguna setia BBM Shell, terutama karena tidak hanya satu jenis BBM yang kosong, tetapi juga seluruh produk di beberapa SPBU, membuat mereka tidak bisa melayani pengisian bahan bakar sama sekali.

Tempo mencoba mengunjungi beberapa stasiun pengisian bahan bakar milik Shell, dan semuanya tidak melayani pembelian BBM. Shell di Jalan Fatmawati yang berada di Cilandak Jakarta Selatan tampak sepi, tak ada aktivitas pengisian BBM seperti biasanya.

Selain itu, SPBU Shell lainnya yang berada di Jalan Menteng Raya, Jakarta Pusat juga terpantau sepi, meskipun ada beberapa kendaraan yang masuk, namun itu karena beberapa kendaraan atau pelanggan tidak mengetahui kelangkaan yang terjadi di SPBU asal Belanda tersebut.

Baca Juga :  Dampak Kebijakan Impor Trump: Ancaman Resesi bagi Pasar Saham Indonesia

Tempo kembali mengunjungi SPBU milik Shell lainnya di Jalan RP Soeroso, Menteng Jakarta Pusat. Kondisinya tidak jauh berbeda dari yang sebelumnya. Aktivitas pengisian BBM lumpuh, antrean yang biasanya bisa disaksikan tak ada lagi, hanya ada motor dan mobil yang singgah untuk sekedar bertanya mengapa hal tersebut terjadi.

Meskipun aktivitas jual beli BBM tidak berjalan, Shell tetap beroperasi seperti normal. Hanya saja aktivitas yang beroperasi pada sektor bengkel untuk kendaraan, seperti Shell Advance MotoCare Express dan Shell Helix Oli Change. Selain itu juga ada Shell Select pada bidang makanan.

Driver ojek online, Rivan usia 40 tahun, mengaku kesulitan karena terdampak kelangkaan BBM pada SPBU Shell. Ia mengatakan sudah menjadi pelanggan setia. “Ya pada kosong mas, padahal kita Gojek, Grab, dan online lainnya banyak ke Shell, jarang ke Pertamina. Sekarang banyak lari ke Shell karena pelayanannya,” katanya saat ditemui di SPBU Shell di Jalan Menteng Raya, Jakarta Pusat, Jumat 31 Januari 2025.

Baca Juga :  Medco Power Anak Usaha MEDC Mulai Kaji Peluang IPO

Selain itu Andika umur 30 tahun yang berprofesi sebagai driver ojek online mengaku sudah merasakan dampak kelangkaan BBM sekitar dua hari ke belakang. Kalau kelangkaan saya baru ngerasain baru sekarang sih, ya jangan sampai langkalah. Saya berharap Shell-nya juga diperbanyak,” katanya.

Dilansir dari laman resmi Shell, mereka mengumumkan tidak tersedianya produk bahan bakar minyak (BBM) tertentu di beberapa SPBU Shell, Shell Indonesia menginformasikan bahwa mereka sedang berkoordinasi untuk menyediakan kembali jenis produk BBM tersebut di SPBU Shell.

Pilihan Editor: Dampak Penghematan Belanja Pemerintah ke Bisnis Hotel

Berita Terkait

Hadapi Resesi: 4 Strategi Jitu Investor Lindungi Aset
Lindung Nilai: Panduan Lengkap Pengertian, Strategi, Risiko, dan Penerapan Efektif
IHSG Menguat: Peluang Investasi Setelah Kenaikan Poin Signifikan?
Mulai Oktober: AS Tarik Biaya Pelabuhan Baru untuk Kapal China
Otorita IKN Luruskan Heboh Tulisan Lorem Ipsum di Tugu Nol IKN
Emas Batangan Laris Manis: Tips Investasi Aman dari Perencana Keuangan
Chandra Asri Suntik Modal Anak Usaha, Sinyal IPO Chandra Daya Investasi Menguat?
IMF Optimis: Ekonomi Global Kuat, Resesi Terhindar Meski Ada Tarif AS

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 06:39 WIB

Hadapi Resesi: 4 Strategi Jitu Investor Lindungi Aset

Sabtu, 19 April 2025 - 05:35 WIB

Lindung Nilai: Panduan Lengkap Pengertian, Strategi, Risiko, dan Penerapan Efektif

Sabtu, 19 April 2025 - 02:59 WIB

IHSG Menguat: Peluang Investasi Setelah Kenaikan Poin Signifikan?

Jumat, 18 April 2025 - 22:55 WIB

Mulai Oktober: AS Tarik Biaya Pelabuhan Baru untuk Kapal China

Jumat, 18 April 2025 - 22:39 WIB

Otorita IKN Luruskan Heboh Tulisan Lorem Ipsum di Tugu Nol IKN

Berita Terbaru

finance

Hadapi Resesi: 4 Strategi Jitu Investor Lindungi Aset

Sabtu, 19 Apr 2025 - 06:39 WIB

society-culture-and-history

Terungkap! Kisah Sukses di Balik Legenda Minyak Kayu Putih Cap Lang

Sabtu, 19 Apr 2025 - 06:35 WIB