Siap-siap! AirAsia Hadirkan Promo Kursi Gratis, Terbang ke Berbagai Destinasi

- Penulis

Sabtu, 15 Februari 2025 - 08:07 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Maskapai penerbangan AirAsia kembali menghadirkan promo “Kursi Gratis” atau Free Seat untuk wisatawan yang ingin berwisata dengan hemat. Lewat promo ini, wisatawan dapat terbang ke berbagai destinasi favorit, seperti Singapura, Kuala Lumpur, Johor Bahru, Kuching, Kinabalu, hingga Penang.

Head of Indonesia Affairs and Policy Indonesia AirAsia, Eddy Krismeidi, mengatakan promo tahun ini merupakan yang pertama kali digelar. Promo ini tidak hanya berlaku di AirAsia Indonesia, tetapi juga seluruh maskapai yang tergabung dalam jajaran AirAsia Group.

“Kita kembali mengadakan promo ikonik kursi gratis. Promo kursi gratis ini berlaku di seluruh AOC (Air Operator Certificate) atau maskapai yang tergabung di AirAsia Group tidak hanya di Indonesia AirAsia tetapi juga di Malaysia, Thailand, Kamboja,” kata Eddy dalam acara konferensi pers AirAsia RedRun 2025 dan AirAsia Free Seat yang digelar di Jakarta pada Jumat (14/2).

Selain menawarkan promo kursi gratis atau tiket dengan harga termurah, Eddy mengatakan hadirnya promo ini juga menjadi bagian dari upaya menarik wisatawan mancanegara ke Indonesia.

“Promo kursi gratis ini juga untuk meningkatkan kunjungan wisatawan ke Indonesia. Program ini telah menjadi bagian dari AirAsia dalam membuka lebih banyak peluang untuk menjelajahi berbagai destinasi menarik dengan harga yang lebih terjangkau,” kata dia.

Baca Juga :  Hong Kong Berupaya Tingkatkan Jumlah Pelancong dengan Memperkenalkan Bayi Panda

Cara Dapetin Promo Kursi Gratis AirAsia

Digelar mulai 15 Februari hingga 23 Februari, wisatawan dapat menikmati promo Kursi Gratis ini untuk periode penerbangan pada 17 Februari hingga 15 Juni 2026.

“Untuk rutenya dari Indonesia ke Kuala Lumpur, Kinabalu, Bangkok, Phuket dan seluruh rute internasional. Jadi, total secara grup itu sekitar 14-15 juta kursi,” lanjutnya.

Untuk mendapatkan promo kursi gratis ini caranya pun mudah, Eddy mengatakan bahwa sistemnya adalah siapa yang tercepat maka dia akan mendapatkan kursi gratis tersebut.

“Untuk tipsnya, kita mulai besok pukul 11.00 WIB. Dari situ bisa dicek di web-nya AirAsia maupun aplikiasi AirAsia. Biasanya di tengah-tengah (periode promo) kita akan spill-spill seat-seat di rute ini yang masih available. Tapi, saya sarankan secepatnya untuk booking,” kata dia.

AirAsia RedRun 2025

Selain menggelar promo kursi gratis, AirAsia juga menggelar AirAsia RedRun dalam mendukung pariwisata tanah air sekaligus mendorong peningkatan kunjungan wisatawan mancanegara ke Indonesia.

Director AirAsia RedRun 2025, Andreas Kansil, mengatakan digelar pada 18 Mei 2025 di Bali, AirAsia RedRun menargetkan 10 ribu peserta dari berbagai kalangan termasuk atlet, penggemar gaya hidup sehat, dan pelari pemula.

Baca Juga :  Perbedaan Double Bed dan Twin Bed di Hotel, Jangan Sampai Tertukar!

“AirAsia RedRun merupakan ajang lari perdana yang diselenggarakan oleh Indonesia AirAsia, sebagai upaya mengakomodasi minat tinggi para pecinta olahraga lari. Kami mengundang tidak hanya wisatawan domestik, tetapi juga wisatawan mancanegara untuk turut berpartisipasi,” kata Andreas.

Dimulai dan diakhiri di Nusa Dua, Bali, AirAsia RedRun enggak hanya jadi ajang lari tetapi juga menawarkan pengalaman menikmati keindahan Bali.

“Sudah pasti akan melewati beberapa ikon-ikon di Nusa Dua seperti The Peninsula, Candi Bentar Nusa Dua yang ikonik sekali, salah satu ikon yang go internasional duluan sebelum ada maraton-maraton yang diadakan di Indonesia sekarang,” lanjutnya.

Menjelang AirAsia RedRun, Indonesia AirAsia juga akan menggelar berbagai kegiatan sebagai bagian dari rangkaian acara Road to AirAsia RedRun. Beberapa di antaranya adalah Community Run di Jakarta dan Medan serta Fun Run di Surabaya.

Peserta yang ingin berpartisipasi dalam AirAsia RedRun dapat mendaftar melalui laman airasiaredrun.com dan memilih kategori lari sesuai preferensi, mulai dari Fun Run 5K, 10K, hingga Half Marathon 21K.

Berita Terkait

Libur Panjang April: 5 Destinasi Wisata Hemat, Dompet Aman!
Curug Leuwi Bumi: Wisata Malam Syahdu Hits di Banten yang Wajib Dikunjungi
Jangan Kaget! 10 Destinasi Wisata Terburuk di Dunia Ini Bikin Kecewa Berat!
Panduan Lengkap: Pilih Destinasi Honeymoon Impian Sesuai Kepribadianmu!
Terungkap! Bandara Atlanta Kembali Jadi Tersibuk Global Tahun Ini
Goa Jepang Klaten: Hidden Gem untuk Healing Akhir Pekan, Hanya 45 Menit!
Liburan Keluarga Seru: Pantai Tersembunyi Blitar, Hanya Sejam dari Tulungagung!
Tiket.com & Plataran Bersatu: Kembangkan Ecotourism Jadi Tren Wisata Populer

Berita Terkait

Rabu, 16 April 2025 - 06:24 WIB

Libur Panjang April: 5 Destinasi Wisata Hemat, Dompet Aman!

Rabu, 16 April 2025 - 04:08 WIB

Curug Leuwi Bumi: Wisata Malam Syahdu Hits di Banten yang Wajib Dikunjungi

Selasa, 15 April 2025 - 22:23 WIB

Jangan Kaget! 10 Destinasi Wisata Terburuk di Dunia Ini Bikin Kecewa Berat!

Selasa, 15 April 2025 - 20:51 WIB

Panduan Lengkap: Pilih Destinasi Honeymoon Impian Sesuai Kepribadianmu!

Selasa, 15 April 2025 - 16:52 WIB

Terungkap! Bandara Atlanta Kembali Jadi Tersibuk Global Tahun Ini

Berita Terbaru

society-culture-and-history

18 April Libur Nasional: Cek Daftar Hari Penting Bulan Ini!

Rabu, 16 Apr 2025 - 06:48 WIB