Rahasia Gila Miller Kencang dengan Yamaha, Quartararo Bilang Satu Anggota Tubuh Dimatikan

- Penulis

Senin, 3 Maret 2025 - 07:25 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

RAGAMUTAMA.COM – Jack Miller memang gagal finis dan tidak membawa poin pada balapan sprint MotoGP Thailand 2025.

Namun penampilan Jack Miller di atas Yamaha YZR-M1 patut diacungi jempol, karena sepanjang balapan sprint ia melaju sangat kencang melawan motor-motor rivalnya.

Apalagi saat kualifikasi, Miller memperlakukan Yamaha YZR-M1 seolah sedang mengendarai motor Ducati Desmosedici GP.

Fabio Quartararo pun sampai merasa sangat heran, dan tidak habis pikir dengan penampilan pembalap asal Australia tersebut.

Bahkan Quartararo menyebut bahwa The Thriller sudah mematikan otaknya untuk bisa memacu M1 sekencang itu.

Baca Juga :  Kata Dion Markx Adik Kelas Calvin Verdonk Usai Resmi Jadi WNI, Apa Targetnya bersama Timnas Indonesia?

“Tikungan 4 sangat sulit dan Jack jelas telah mematikan otaknya di sana,” kata juara MotoGP 2021 tersebut, dilansir RAGAMUTAMA.COM dari Speedweek.

“Kami melihat datanya, Jack mengerem sangat terlambat dan keras di sana, sepertiku,” jelas rider asal Prancis tersebut.

Menurut El Diablo, performa Miller sepanjang akhir pekan ini sangat berharga meski memang pada akhirnya gagal finis saat sprint.

Baca Juga :  Pecco Bikin Pernyataan Mengejutkan, Soal Marc Marquez dan Enea Bastianini

Artinya YZR-M1 punya potensi untuk dikendarai sekencang itu, tinggal memolesnya dengan lebih baik untuk menambal sejumlah kelemahannya.

“Gaya kami sangat mirip. Mungkin ada slipstream dari Morbidelli yang membantu saat awal balapan. Tapi ini jelas sangat bagus untuk pabrikan dan pengembangan selanjutnya ketika ada yang bisa memacu motornya sampai limit kayak begitu,” ungkap Quartararo.

“Tapi jelas yang bikin beda adalah Jack benar-benar mematikan fungsi otaknya di tikungan itu,” tegas rider bernomor 20 tersebut.

Berita Terkait

Honda Tawarkan Rp 1,9 Triliun: Marquez Tetap Bertahan?
Media Vietnam Soroti Asnawi dan Ferrari di Laga ASEAN All-Stars Kontra Man United
Rivan Nurmulki Raih MVP: Momen Unik dan Peran Penerjemah Bos Wolfdogs Nagoya
Alex Pastoor Awasi Emil Audero Jelang Debutnya di Timnas Indonesia
Akankah Persib Bandung Juara Liga 1 2024/2025? Prediksi dan Analisis
Jejak Juara Piala Asia U-17: Dominasi Asia Timur dan Satu-satunya Wakil Asia Tenggara
Dua Calon Naturalisasi Timnas Indonesia: Bintang Bundesliga dan Eredivisie Siap Perkuat Lini Serang
Luar Biasa! Diego Yanuar Taklukkan Marathon Gurun Sahara 250 KM Hanya Bersandal

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 14:51 WIB

Honda Tawarkan Rp 1,9 Triliun: Marquez Tetap Bertahan?

Sabtu, 19 April 2025 - 14:07 WIB

Media Vietnam Soroti Asnawi dan Ferrari di Laga ASEAN All-Stars Kontra Man United

Sabtu, 19 April 2025 - 12:31 WIB

Rivan Nurmulki Raih MVP: Momen Unik dan Peran Penerjemah Bos Wolfdogs Nagoya

Sabtu, 19 April 2025 - 12:20 WIB

Alex Pastoor Awasi Emil Audero Jelang Debutnya di Timnas Indonesia

Sabtu, 19 April 2025 - 12:15 WIB

Akankah Persib Bandung Juara Liga 1 2024/2025? Prediksi dan Analisis

Berita Terbaru