Prediksi Persebaya Surabaya vs PSBS Biak di Liga 1: Jadwal Live, Rekor Pertemuan, Perkiraan Pemain

- Penulis

Sabtu, 15 Februari 2025 - 08:56 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TEMPO.CO, Jakarta – Duel Persebaya Surabaya vs PSBS Biak dalam lanjutan pekan ke-23 Liga 1 2024-2025. Pertandingan ini akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pada Sabtu, 15 Februari 2025, pada pukul 15.30 WIB. Laga ini disiarkan langsung oleh Indosiar dan Vidio.

Bentrokan ini diprediksi berjalan ketat jika melihat kondisi terkini tim berjuluk Bajul Ijo dan Badai Pasifik itu. Di atas kertas, tuan rumah diunggulkan. Persebaya sedang dalam tren negatif. Mereka gagal meraih kemenangan pada enam pertandingan terakhirnya dengan merasakan sekali imbang dan lima kalah.

Dua hasil buruk terjadi di kandang, yakni sekali kalah dan satu imbang. Rangkaian hasil buruk pun membuat situasi pelatih Persebaya, Paul Munster, terancam.

Penjaga gawang sekaligus kapten Bajul Ijo, Ernando Ari, optimistis bisa bangkit ketika mereka bertanding di hadapan para suporternya sendiri nanti. “Pertama pasti berkaitan dengan mental, juga persiapan individu dari pemain. Persiapan kami untuk menghadapi PSBS Biak sangat matang. Jadi kami sudah mengevaluasi hasil pertandingan kemarin. Kami pasti akan berjuang maksimal melawan PSBS Biak,” kata Ernando.

Adapun untuk duel nanti Persebaya mengalami krisis di lini tengah karena dua pemain asingnya, Mohammad Rashid dan Gilson Costa absen karena sanksi.

Baca Juga :  Jadwal Siaran Langsung MotoGP Thailand 2025 & Jam Tayang TV

Sementara itu PSBS datang dengan catatan tak terkalahkan dalam dua laga terakhirnya yang keseluruhan bermain tandang, tapi keduanya berakhir seri. Tim Badai Pasifik terlah gagal meraih kemenangan di lima pertandingan terbarunya; empat imbang. Tiga di antaranya tandang dan semuan imbang.

Meski begitu pelatih PSBS, Guillermo Samso, percaya diri memiliki peluang untuk meraih kemenangan dan bakal memaksimalkan kesempatan yang ada. “Semua persiapan sudah kami lakukan dengan baik. Meski hujan beberapa hari di Bali, kami tetap memaksimalkan latihan bagi para pemain. Peluang kami meraih poin sangat terbuka. Kami datang dengan motivasi untuk mengalahkan mereka,” kata Guillermo.

5 Pertemuan Terbaru Kedua Tim

22/09/2024 – PSBS Biak 0-1 Persebaya Surabaya

08/10/2017 – PSBS Biak 0-0 Persebaya Surabaya

22/09/2017 – Persebaya Surabaya 5-0 PSBS Biak

19/08/2013 – PSBS Biak 1-1 Persebaya Surabaya

28/06/2013 – Persebaya Surabaya 1-0 PSBS Biak

5 Pertandingan Terakhir Persebaya Surabaya

07/02/2025 – PSS Sleman 3-1 Persebaya Surabaya

31/01/2025 – Persebaya Surabaya 0-2 Malut United

25/01/2025 – Barito Putera 3-0 Persebaya Surabaya

Baca Juga :  Eks Winger Buangan AC Milan Ramaikan Liga Malaysia, Jadi Rekan Baru Jordi Amat

17/01/2025 – Persebaya Surabaya 1-1 Persita Tangerang

11/01/2025 – Persis Solo 2-1 Persebaya Surabaya

5 Pertandingan Terakhir PSBS Biak

08/02/2025 – PSBS Biak 1-1 Persib Bandung

02/02/2025 – PSM Makassar 1-1 PSBS Biak

26/01/2025 – PSBS Biak 1-3 PSIS Semarang

18/01/2025 – Persija Jakarta 2-2 PSBS Biak

11/01/2025 – Madura United 0-0 PSBS Biak

Perkiraan Susunan Pemain Utama

Persebaya Surabaya (4-4-2): Ernando Ari; Arief Catur, Dime Dimov, Slavko Damjanovic, Ardi Idrus; Alfan Suaib, Andre Oktaviansyah, Francisco Rivera, Malik Risaldi; Dejan Tumbas, Flavio Silva;

Pelatih: Paul Munster

PSBS Biak (4-3-3): John Pigai; Marckho Merauje, Julian Velazquez, Fabiano Beltrame, Muhammad Tahir; Jonata Machado, Takuya Matsunaga, Williams Lugo; Armando Oropa, Ariel Nahuelpan, Abel Arganaraz;

Pelatih: Guillermo Samso

Prediksi Persebaya Surabaya vs PSBS Biak

Persebaya Surabaya memang diunggulkan meraih kemenangan. Tim ini juga lebih baik di atas kertas. Namun, tren negatif masih akan mempersulit mereka untuk meraih tiga poin dalam laga ini. Pertandingan bisa saja berakhir dengan skor imbang.

SKOR.ID

Pilihan Editor: Prediksi Leicester City vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal Live, H2H, Berita Terkini, Perkiraan Formasi

Berita Terkait

Update Klasemen & Jadwal Liga Voli Korea Hari Ini 3 Maret 2025
Terungkap, Alasan Marc Marquez Sengaja Melambat Saat di Thailand
Jadwal Lengkap Liga Voli Korea Maret 2025 & Klasemen V-League
Diasapi Marquez Bersaudara Lagi, Murid Valentino Rossi Tegaskan Hal Ini
Jadwal Lengkap Liga Voli Korea Maret 2025 & Klasemen V-League
Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia vs Australia 2025 dan Berita Klasemen
Kiper Keturunan Indonesia yang Follow Instagram PSSI Dipanggil ke Timnas U-21 Belanda
Marc Marquez Model Alien Sejati Sejak Awal, Bos Ducati Bilang Saatnya Bantu Francesco Bagnaia yang Hilang Ingatan

Berita Terkait

Senin, 3 Maret 2025 - 10:05 WIB

Update Klasemen & Jadwal Liga Voli Korea Hari Ini 3 Maret 2025

Senin, 3 Maret 2025 - 09:55 WIB

Terungkap, Alasan Marc Marquez Sengaja Melambat Saat di Thailand

Senin, 3 Maret 2025 - 09:55 WIB

Jadwal Lengkap Liga Voli Korea Maret 2025 & Klasemen V-League

Senin, 3 Maret 2025 - 09:54 WIB

Diasapi Marquez Bersaudara Lagi, Murid Valentino Rossi Tegaskan Hal Ini

Senin, 3 Maret 2025 - 09:45 WIB

Jadwal Lengkap Liga Voli Korea Maret 2025 & Klasemen V-League

Berita Terbaru

Cara Menambahkan Musik di Status WA dengan Mudah dan Cepat

RagamTips

Cara Menambahkan Musik di Status WA dengan Mudah dan Cepat

Kamis, 13 Mar 2025 - 14:57 WIB