Petugas Damkar Banyuwangi Kena “Prank” Laporan Palsu Kebaradaan Ular Besar

Avatar photo

- Penulis

Rabu, 26 Februari 2025 - 08:37 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

RAGAMUTAMA.COM – Petugas pemadam kebakaran (Damkar) di Banyuwangi, Jawa Timur, menerima laporan palsu terkait keberadaan ular berukuran besar. Petugas yang datang ke lokasi tak menemukan ular seperti yang dilaporkan.

Laporan itu menyebutkan adanya keberadaan ular berukuran besar di sebuah diler mobil di Kelurahan Kebalenan, Kecamatan Banyuwangi, pada Selasa (25/2/2025).

Saat petugas tiba di lokasi, bukan ular yang didapat, melainkan ulah iseng seseorang yang tak diketahui identitasnya.

“Benar (ada laporan iseng), mengatasnamakan diler mobil di Jalan Brawijaya. Tapi setelah petugas tiba di sana, tidak ada pelapor,” kata Plt Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) Banyuwangi, Yoppy Bayu Irawan, Selasa.

Yoppy mengatakan, petugas yang berusaha mengklarifikasi perihal laporan tersebut pun kesulitan sebab nomor yang menelepon petugas ternyata tidak bisa dihubungi.

Baca Juga :  Penerimaan Pajak di Kantor Wilayah DJP Jawa Tengah II Tahun 2024 Tercapai 100,14 Persen: Hattrick sejak 2022

Petugas Damkarmat Banyuwangi yang saat itu bertugas, Asnan, mengatakan bahwa laporan diterima sekitar pukul 10.23 WIB ke nomor telepon kantor. Seketika, lima personel yang piket segera bergegas dengan peralatan lengkap, termasuk di antaranya dilengkapi sarung tangan, penjepit, dan pengait ular, hingga keranjang yang bisa digunakan untuk evakuasi ular.

“Sampai diler ternyata kita di-prank. Karyawan yang di sana juga bingung,” ujar Asnan seraya tertawa.

Sebab, nomor yang menelepon ke nomor kantor Damkarmat Banyuwangi memang milik salah satu karyawan, namun karyawan tersebut tak ada di tempat sejak pagi, dan ketika diberitahu, karyawan tersebut juga mengaku kaget.

Sehingga kemudian para karyawan menduga, nomor tersebut telah diretas oleh oknum tak bertanggung jawab.

Baca Juga :  Cara Pindah BPJS Kesehatan Perusahaan ke Mandiri Online dan Syaratnya

Para karyawan di sana pun meminta maaf.

Asnan mengatakan, dia dan teman-temannya tak ambil hati perihal peristiwa tersebut dan menganggapnya sebagai peristiwa lucu.

Namun demikian, dia juga berharap kejadian serupa tak akan terulang kembali.

“Kami sedang menjalankan tugas kemanusiaan. Kami selalu ikhlas. Tolong jangan memperdaya dengan memberikan laporan palsu,” pintanya dengan ramah.

Dikatakan Asnan, jika dilakukan, hal tersebut dapat berpeluang timbulnya kerugian bagi masyarakat.

Misalnya, ada benturan laporan sehingga petugas tak dapat maksimal menangani peristiwa yang seharusnya lebih membutuhkan penanganan.

Kini, nomor penelepon iseng itu tengah dilacak oleh pihak terkait dari Pemkab Banyuwangi untuk nantinya dilakukan proses lanjutan.

“Sedang ditangani Pemkab Banyuwangi bersama Telkom,” ujarnya.

Berita Terkait

Tol Berlaku Ganjil Genap Mulai Hari Ini untuk Arus Mudik 2025, Ini Daftar Ruasnya!
Macet di Mana-mana! Arus Mudik Lebaran 2025 Mulai Padat, Sistem One Way Dimulai Siang Ini
BMKG Hadirkan Kanal Cuaca Digital Real-Time untuk Mudik Lebaran 2025
Dua Skema Penempatan Guru Sedang Dimatangkan untuk Sekolah Rakyat
Satgas Preventif Polri Kerahkan Personel dan Satwa K9 Amankan Jakarta Saat Lebaran
Bus Jemaah Umrah Asal Indonesia Kecelakaan, Ini Kronologi dan Respons Menag
Ratusan Pesawat Disiapkan untuk Angkutan Lebaran 2025, Penumpang Diprediksi Naik 12%
Jadwal Rekayasa Lalu Lintas Tol Japek dan Kalikangkung untuk Mudik Lebaran 2025

Berita Terkait

Kamis, 27 Maret 2025 - 11:50 WIB

Tol Berlaku Ganjil Genap Mulai Hari Ini untuk Arus Mudik 2025, Ini Daftar Ruasnya!

Kamis, 27 Maret 2025 - 11:24 WIB

Macet di Mana-mana! Arus Mudik Lebaran 2025 Mulai Padat, Sistem One Way Dimulai Siang Ini

Rabu, 26 Maret 2025 - 13:26 WIB

BMKG Hadirkan Kanal Cuaca Digital Real-Time untuk Mudik Lebaran 2025

Selasa, 25 Maret 2025 - 09:59 WIB

Dua Skema Penempatan Guru Sedang Dimatangkan untuk Sekolah Rakyat

Selasa, 25 Maret 2025 - 09:59 WIB

Satgas Preventif Polri Kerahkan Personel dan Satwa K9 Amankan Jakarta Saat Lebaran

Berita Terbaru

finance

Bank DKI Mantap IPO Tahun Ini: Target Dana Terungkap!

Rabu, 16 Apr 2025 - 16:03 WIB