BOLASPORT.COM – Vinicius Junior dikabarkan ‘menjual dirinya’ demi mengikuti langkah Cristiano Ronaldo untuk pindah ke Arab Saudi.
Keterkaitan antara Vinicius Junior dan Liga Arab Saudi menjadi isu panas dalam beberapa pekan terakhir.
Pemain Terbaik FIFA 2024 itu terus digoda oleh klub-klub dari Negeri Minyak agar meninggalkan Eropa.
Terkait isu yang sedang memanas, Vinicius sendiri sudah angkat bicara.
Vinicius secara tersirat menyatakan lebih memilih untuk memperpanjang kontrak di Real Madrid dibanding hengkang ke Arab Saudi.
Masa kerja dia bersama Los Blancos masih berlaku sampai 2027.
“Kami sedang membicarakan kontrak baru,” ucap Vinicius.
“Keinginan saya adalah bertahan di sini untuk waktu yang lama.”
“Saya ingin mengukir sejarah bagi Real Madrid.”
“Saya selalu ingin tinggal lebih lama lagi.”
“Saya harap di hari-hari berikutnya kami bisa menyelesaikan semuanya dan tinggal lebih lama,” tutur jebolan akademi Flamengo itu.
Meski Vinicius sudah mengucap janji setia kepada Madrid, bukan berarti rumor transfernya ke Timur Tengah memudar.
Laporan dari Marca mengklaim bahwa Vinicius pernah menawarkan dirinya kepada pihak Liga Arab Saudi.
Kontak antara kedua kubu dimulai pada 2023.
Dalam pertemuan lewat daring yang berlangsung selama seperempat jam, agen sang winger coba menjajaki kemungkinan kliennya untuk bermain di Saudi Pro League.
Masih berdasarkan sumber serupa, kembali terjadi pertemuan secara langsung di Prague.
Rapat kedua ini dihadiri Vinicius dan Wakil Presiden Liga Arab Saudi, Saad Al Lazeez.
Saudi Pro League sedang dalam misi mengumpulkan pemain kelas dunai demi menjadi kompetisi elite.
Sejak kedatangan Cristiano Ronaldo, beberapa nama top ikut hijrah ke Timur Tengah.
Karim Benzema, Sadio Mane, dan Aymeric Laporte adalah contoh bintan sepak bola yang tergiur dengan tawaran dari Arab Saudi.