Mobil Listrik Hyundai Ioniq 9 Resmi Dijual di Korea Selatan

Avatar photo

- Penulis

Kamis, 6 Februari 2025 - 10:07 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Hyundai Motor Co. resmi menjual Sport Utility Vehicle (SUV) listrik tiga baris pertamanya yakni Hyundai Ioniq 9 di pasar Korea Selatan. Mobil bongsor ini pertama kali diperkenalkan di LA Auto Show pada November tahun lalu.

Secara dimensi Hyundai Ioniq 9 punya panjang 5.060 milimeter, lebar 1.980 milimeter, dan tinggi 1.790 milimeter dengan jarak sumbu roda 3.130 milimeter.

Mobil setrum yang menawarkan konfigurasi 6-penumpang dan 7-penumpang ini jadi SUV listrik ketiga yang dibangun dengan platform E-GMP milik Hyundai setelah Ioniq 5 dan Ioniq 6.

Disitat dari Electrek, platform E-GMP Hyundai dibekali dengan baterai 110,3 kWh. Sekali dicas di klaim mampu menempuh jarak 532 kilometer.

Soal pengecasan, Hyundai Ioniq 9 sudah dibekali dengan multi-ultra-fast charging system. Hanya butuh waktu 24 menit untuk mengisi dari 10 persen ke 80 persen menggunakan charger 350 kW.

Baca Juga :  Inden Hyundai Santa Fe Hybrid Diklaim Tembus 5 Bulan

Ioniq 9 tersedia dalam dua jenis pilihan penggerak roda, yakni penggerak roda belakang (rear wheel drive/RWD) dan penggerak semua roda (all wheel drive /AWD).

Model RWD menggunakan motor belakang tunggal yang dapat menghasilkan daya hingga 160 kW dan torsi maksimum 350 Nm.

Model AWD jelajah memiliki output maksimum hingga 226 kW dan torsi maksimum 605 Nm, sementara versi AWD performa menawarkan output maksimum 315 kW dan torsi maksimum 700 Nm.

Soal akselerasi, pada varian AWD dari 0-100 kilometer per jam hanya butuh waktu 6,7 detik dan varian RWD 9,4 detik.

Dari segi desain, tampilan Hyundai Ioniq 9 mirip dengan varian Ioniq lainnya. Lampunya menggunakan DRL model piksel. Desain itu disebut Parametric Pixel, sedangkan lampu utamanya berada di bagian bumper di sisi kanan dan kiri.

Baca Juga :  IIMS 2025 Dibuka Hari Ini, Deretan Pabrikan Siap Luncurkan Mobil Baru

Masuk ke bagian dalam, berkat sumbu roda yang besar membuat bagian kabin terasa lebih luas. Kursi baris pertama dan baris kedua juga bisa direbahkan secara maksimal.

Kokpit Ioniq 9 dilengkapi dengan perangkat lunak dan teknologi konektivitas terbaru Hyundai. Lalu ada layar panorama lengkung dengan layar pengemudi ganda berukuran 12,3 inci dan layar infotainment menjadi sorotan kabin yang relatif minimalis.

Harga dan varian Hyundai Ioniq 9

Hyundai menawarkan tiga varian Hyundai Ioniq 9 yang dijual setara RP 674 juta hingga Rp 893 juta.

Berita Terkait

GP Bahrain Kacau: Gangguan Transponder Bikin Balapan F1 Semakin Sengit!
Arus Balik Lebaran: 455 Ribu Kendaraan Padati 4 Gerbang Tol Utama Jasa Marga
Warga AS Buru Mobil Baru Hindari Kenaikan Tarif 25 Persen
Mending Main Aman, Pakar Ingatkan Bahaya Membawa Muatan Berlebih di Mobil
Bentuknya Kecil Jangan Asal Ganti, Bisa Kebakaran Kalau Beda Warna Beda Ukuran
Mobil Bekas Honda Mobilio Cocok Untuk Mudik Bersama Keluarga, Segini Harganya
Merinding, di Bawah Air Yang Tenang Ini Teronggok Toyota Avanza Hitam, Begini Ceritanya
Ini Pengaruh Ban Rolling Resistance Rendah Pada Mobil Listrik

Berita Terkait

Selasa, 15 April 2025 - 19:16 WIB

GP Bahrain Kacau: Gangguan Transponder Bikin Balapan F1 Semakin Sengit!

Kamis, 3 April 2025 - 20:43 WIB

Arus Balik Lebaran: 455 Ribu Kendaraan Padati 4 Gerbang Tol Utama Jasa Marga

Rabu, 2 April 2025 - 20:03 WIB

Warga AS Buru Mobil Baru Hindari Kenaikan Tarif 25 Persen

Sabtu, 29 Maret 2025 - 21:45 WIB

Mending Main Aman, Pakar Ingatkan Bahaya Membawa Muatan Berlebih di Mobil

Sabtu, 1 Maret 2025 - 09:55 WIB

Bentuknya Kecil Jangan Asal Ganti, Bisa Kebakaran Kalau Beda Warna Beda Ukuran

Berita Terbaru

finance

Bank DKI Mantap IPO Tahun Ini: Target Dana Terungkap!

Rabu, 16 Apr 2025 - 16:03 WIB