Mentan akan Kumpulkan Pengusaha Penggilingan Gabah Hari Ini

- Penulis

Senin, 10 Februari 2025 - 08:36 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

RAGAMUTAMA.COM, Jakarta – Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman berencana mengumpulkan para pengusaha penggiling gabah swasta untuk membahas pemberlakuan harga pembelian pemerintah (HPP) gabah sebesar Rp 6.500 per kilogram. Amran mengatakan penyerapan hasil pertanian dengan HPP itu tidak hanya berlaku untuk Bulog, tapi juga penggilingan gabah milik swasta.

“Seluruh penggilingan, siapa saja di seluruh Indonesia yang membeli gabah di tingkat petani, itu mutlak harganya Rp 6.500 per Kilogram,” ujar Amran Sulaiman usai melakukan rapat evaluasi dengan jajaran Dewan Pengawas dan Direksi Perum Bulog di Kementerian Pertanian, pada Ahad, 9 Februari 2025.

Baca Juga :  Cermati Rekomendasi Teknikal Saham SMGR, ARTO, AMRT Hari Ini, Rabu (19/2)

Amran sempat mengulangi kalimat tersebut sebanyak dua kali karena ingin keputusan itu diperhatikan semua kalangan. Amran menyebut keputusan HPP tersebut merupakan arahan langsung dari Presiden Prabowo Subianto yang harus dipatuhi oleh semua pihak.

Menurut laporan yang diterima Amran, banyak praktik pembelian gabah di bawah HPP di wilayah Indonesia. “Kami besok insya Allah rapat dengan penggilingan sedang dan besar, kurang lebih seribu orang. Kami akan bertanda tangan kontrak,” ucap Amran mengungkap agenda pertemuan esok hari.

Pada saat yang sama, Wakil Menteri Pertanian Sudaryono menjelaskan alasan pemerintah menetapkan HPP gabah Rp 6.500 per kilogram. Ia menuturkan kebijakan itu dibuat agar kesejahteraan petani meningkat. “Jadi negara hadir langsung bersentuhan dengan petani, oleh karenanya HPP Rp 6.500 sudah ditentukan,” kata Sudaryono.

Baca Juga :  Lini Bisnis Utama Menopang Pendapatan Waskita Beton (WSBP) Pada 2024

Dia juga menekankan bahwa Bulog wajib memastikan beras dan gabah yang dibeli di tingkat petani seharga Rp6.500 dan minimal sebanyak 3 juta ton. Ketua Dewan Pengawas Perum Bulog yang baru ditunjuk itu juga mewanti-wanti penggiling swasta untuk mendukung program pemerintah.

Pilihan Editor: Gurih Tambang Ormas Keagamaan

Berita Terkait

IMF Ungkap: Indonesia Berpotensi Jadi 7 Besar Ekonomi Dunia dengan PPP
IKN: Investasi KPBU Dijamin Bersama, Investor Lebih Aman!
IHSG Menggembirakan: Naik 2,81 Persen, Intip Daftar 10 Saham Paling Untung & Buntung!
Koperasi Desa Merah Putih: Rekrutmen Besar-besaran untuk Ratusan Ribu Pengurus dan Jutaan Pengelola
Suku Bunga BI Diumumkan: Peluang Investasi di Bank Digital ARTO, Seabank, BBYB?
Investor Asing Lepas Saham, Dana Rp11,96 Triliun Mengalir Keluar!
Lebaran 2025: BI Prediksi Kenaikan Penjualan Ritel Signifikan di Bulan Maret
Harga Emas Antam Hari Ini: Indogold vs Lakuemas, Mana Lebih Murah?

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 18:07 WIB

IMF Ungkap: Indonesia Berpotensi Jadi 7 Besar Ekonomi Dunia dengan PPP

Sabtu, 19 April 2025 - 17:59 WIB

IKN: Investasi KPBU Dijamin Bersama, Investor Lebih Aman!

Sabtu, 19 April 2025 - 17:51 WIB

IHSG Menggembirakan: Naik 2,81 Persen, Intip Daftar 10 Saham Paling Untung & Buntung!

Sabtu, 19 April 2025 - 17:35 WIB

Koperasi Desa Merah Putih: Rekrutmen Besar-besaran untuk Ratusan Ribu Pengurus dan Jutaan Pengelola

Sabtu, 19 April 2025 - 16:55 WIB

Suku Bunga BI Diumumkan: Peluang Investasi di Bank Digital ARTO, Seabank, BBYB?

Berita Terbaru

sports

Pedro Acosta Diberi Waktu Terbatas Buktikan Diri di KTM

Sabtu, 19 Apr 2025 - 19:35 WIB

sports

Nonton Langsung: Persik Kediri Tantang Persija Malam Ini!

Sabtu, 19 Apr 2025 - 18:51 WIB