RAGAMUTAMA.COM – Tim SAR gabungan melakukan pencarian terhadap dua nelayan yang mengalami mati mesin dan hanyut di perairan Desa Gita, Kota Tidore Kepulauan, Maluku Utara, Minggu (2/2/2025).
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Ternate, Iwan Ramdani, mengatakan kedua korban bernama Udin dan Darwin. Salah satu korban, Udin, sempat menghubungi Basarnas untuk meminta bantuan evakuasi.
“Korban menghubungi Basarnas untuk meminta bantuan evakuasi,” ujar Iwan di Ternate, Minggu (2/2/2025).
Menurut dia, Udin dan Darwin berangkat memancing di perairan Kayoa, Halmahera Selatan, menggunakan long boat sekitar pukul 17.19 WIT. Dua jam kemudian, perahu mereka mengalami mati mesin dan diduga terbawa arus hingga ke perairan Desa Gita, Tidore.
Menindaklanjuti laporan tersebut, tim SAR gabungan langsung dikerahkan ke lokasi menggunakan satu unit perahu karet.
“Lokasi kejadian berada di perairan Gita, Kecamatan Oba, Kota Tidore Kepulauan, dengan koordinat dugaan 0°21’9.00″N/127°33’38″E, berjarak 28 nautical mile (NM) dari Kantor SAR Ternate,” jelas Iwan.
Operasi pencarian ini melibatkan tim rescue Basarnas Ternate, Pol Airud Polda Malut, serta keluarga korban.