Marselino Ferdinan Akui Oxford United Temukan Kekurangannya, Ini Yang Kemudian Dilakukannya

- Penulis

Jumat, 28 Februari 2025 - 10:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

OXFORD, RAGAMUTAMA.COM – Penyerang timnas Indonesia Marselino Ferdinan mengakui kekurangannya telah diungkap oleh Oxford United.

Ia pun berusaha keras untuk memperbaikinya, dan bertekad mengembangkannya menjadi lebih baik.

Sejak bergabung dengan Oxford United dari KMSK Deinze, Agustus lalu, Marselino baru satu kali tampil dengan tim utama Oxford United.

Pemain berusia 20 tahun itu bermain sebagai pemain pengganti di ajang Piala FA melawan Exeter City, Januari lalu.

Ia lebih banyak dimainkan bersama tim muda Oxford United.

Marselino mengungkapkan, saat pertama tiba di Oxford United, ia dan staf tim membahas beberapa aspek.

Baca Juga :  Jadwal Kick-off Timnas Indonesia vs China di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Berubah, Akibat Keputusan AFC?

Salah satu yang dibahas adalah terkait kekurangannya sebagai pemain.

“Buat saya, kalau misalnya waktu di Oxford, kita sempat meeting dengan asisten pelatih soal kekurangan saya,” tuturnya dikutip dari BolaSport.

“Jadi kita ada meeting. Kekurangan aku ada di out position. Jadi aku kembangin tersebut. Aku bawa timnas agar lebih menyatu dengan tim, teman dan confidence juga,” lanjutnya.

Ia mengatakan, saat bermain di Eropa atau di Inggris dan Oxford, ia merasakan mentalnya berbeda, jika dibandingkan dengan rekannya di timnas Indonesia.

Baca Juga :  Erick Thohir: Dukung Garuda Muda, Jangan Salahkan Kekalahan Timnas U17

Dengan begitu, ia jadi merasa lebih siap untuk bertanding.

“Jadi mindset saya, mental saya, waktu balik ke timnas lebih termotivasi dan percaya diri,” tuturnya.

Timnas Indonesia akan kembali melakoni laga putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2025 zona Asia pada Maret mendatang.

Timnas Indonesia akan menghadapi Australia di Sydney Football Stadium pada 20 Maret 2025.

Yang akan dilanjutkan menghadapi Bahrain di Stadio Gelora Utama Bung Karno, lima hari kemudian.

Berita Terkait

Persib Bandung Kokoh di Klasemen Liga 1 Usai Bantai PSS Sleman
Megawati Tak Dipertahankan, Red Sparks Dikecam Media Korea?
Marc Marquez Ungkap Perjuangan Menangi Sprint Race MotoGP Spanyol
Marc Marquez Dominasi: Hasil Lengkap Sprint Race MotoGP Spanyol 2025
Geger! PSSI Incar 3 Bintang Top untuk Dinaturalisasi Timnas Indonesia!
Liverpool Selangkah Lagi Juara: Anfield Bersiap Pesta Gelar!
Radja Nainggolan Tanya Indonesia, Joey Pelupessy: Eks Bhayangkara FC Berjuang Promosi!
Marquez Mantap di Puncak: Update Klasemen Pebalap MotoGP Usai Sprint Spanyol

Berita Terkait

Minggu, 27 April 2025 - 00:56 WIB

Persib Bandung Kokoh di Klasemen Liga 1 Usai Bantai PSS Sleman

Minggu, 27 April 2025 - 00:15 WIB

Marc Marquez Ungkap Perjuangan Menangi Sprint Race MotoGP Spanyol

Sabtu, 26 April 2025 - 23:43 WIB

Marc Marquez Dominasi: Hasil Lengkap Sprint Race MotoGP Spanyol 2025

Sabtu, 26 April 2025 - 23:24 WIB

Geger! PSSI Incar 3 Bintang Top untuk Dinaturalisasi Timnas Indonesia!

Sabtu, 26 April 2025 - 23:19 WIB

Liverpool Selangkah Lagi Juara: Anfield Bersiap Pesta Gelar!

Berita Terbaru

Public Safety And Emergencies

Terungkap! Hasil Autopsi Ungkap Fakta Pembunuhan Sopir Taksi Online di PIK 2

Minggu, 27 Apr 2025 - 01:20 WIB

entertainment

Ricky Siahaan Hengkang: Seringai Kehilangan Ikonnya, Era Baru Dimulai!

Minggu, 27 Apr 2025 - 01:16 WIB

entertainment

Wajib Tonton! 6 Drakor Romantis Terbaru Mei 2025 Bikin Baper

Minggu, 27 Apr 2025 - 01:12 WIB

Family And Relationships

Innalillahi: Bunda Iffet, Ibunda Bimbim Slank, Berpulang

Minggu, 27 Apr 2025 - 01:03 WIB