Kronologi Kecelakaan Maut di Gerbang Tol Ciawi, 6 Orang Meninggal Dunia

- Penulis

Rabu, 5 Februari 2025 - 07:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

RAGAMUTAMA.COM, JAKARTA – Kecelakaan maut terjadi di Gerbang Tol Ciawi, Bogor, Jawa Barat pada Rabu (5/2/2025) dini hari WIB.

Diduga kecelakaan disebabkan karena rem blong. Hal ini diungkap oleh seorang pengendara yang merekam kecelakaan tersebut.

“Kecelakaan Gerbang Tol Ciawi, Gerbang Tol Ciawi, rem blong, rem blong, duh banyak, nggak tahu korbannya ada berapa. Gerbang Tol Ciawi,” ucap pria perekam video tersebut dalam video berdurasi 17 detik, dikutip dari Antaranews.

Baca Juga : 6 Orang Meninggal Dunia Dalam Kecelakaan Maut di Gerbang Tol Ciawi

Kronologi

Kapolresta Bogor Kota Kombes Eko Prasetyo menjelaskan, peristiwa kecelakaan di ruas jalan Tol Bogor Jakarta tepatnya di Gate Tol Ciawi 2 terjadi pada Selasa sekitar pukul 23.30 WIB.

Baca Juga :  Fakta Terbaru Kecelakaan Maut di Gerbang Tol Ciawi 2

Baca Juga : : Terungkap Kronologi Kecelakaan Pesawat Medis di Philadelphia AS

Saat itu truk dengan muatan galon melaju dari arah Ciawi menuju Jakarta. Truk kemudian mengalami rem blong tepat di gerbang tol.

“Diduga kendaraan tersebut mengalami gagal fungsi rem (rem blong) sehingga menabrak rangkaian kendaraan yang sedang melakukan transaksi (pembayaran e-tol) tiga kendaraan hancur terbakar, tiga kendaraan lainnya mengalami kerusakan,” ujar Kombes Eko.

Baca Juga : : Deretan Kecelakaan Pesawat Sepanjang Januari 2025, Terbaru American Airlines dan Black Hawk

Kecelakaan ini bahkan membuat arus lalu lintas lumpuh. PT Jasamarga menginformasikan bahwa ruas jalur tersebut ditutup untuk sementara.

Baca Juga :  Pendidikan hingga Kesehatan, Ini Janji Eddy Raya untuk Warga Barsel

“Ada penanganan kecelakaan di GT Ciawi 2 ditutup sementara, lalu lintas dialihkan ke GT Bogor 2,” cuit akun PT Jasamarga, Rabu.

Korban

Setidaknya terdapat enam korban meninggal dunia dalam kecelakaan di Gerbang Tol Ciawi yang terjadi pada Selasa (4/2/2025) malam.

“Korban meninggal dunia berjumlah enam orang sementara korban luka-luka berjumlah dua orang,” ungkap Kombes Eko dilansir dari Antara, Rabu (5/2/2025).

Setelah kejadian, korban meninggal dunia maupun luka-luka langsung dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ciawi untuk menerima penanganan.

Kecelakaan maut ini juga mengakibatkan sebanyak enam unit kendaraan mengalami kerusakan, tiga diantaranya rusak terbakar dan tiga lainnya ringsek.

Berita Terkait

SPAI Desak Pemerintah: Jadikan Ojol Pekerja Tetap Berstatus Jelas!
Misteri Tujuan Penerbangan: Hanya Pilot yang Memahaminya!
Pencarian Wisatawan Hilang di Pantai Bambang Lumajang Dihentikan, Satu Korban Belum Ditemukan
Rekor Mudik: 450 Ribu Orang Tinggalkan Bali Jelang Lebaran!
Wisata Helikopter: Fakta Keamanan Terbaru yang Wajib Diketahui!
Tragis! Wisatawan Tenggelam di Parangtritis, Pencarian Korban Hilang Dilanjutkan
Aman! Polisi Tanpa Senjata Api Kawal Pertandingan Persija vs Persebaya di GBK
Dua Pesawat American Airlines Senggolan di Bandara Reagan, Apa Penyebabnya?

Berita Terkait

Selasa, 15 April 2025 - 09:11 WIB

SPAI Desak Pemerintah: Jadikan Ojol Pekerja Tetap Berstatus Jelas!

Selasa, 15 April 2025 - 08:51 WIB

Misteri Tujuan Penerbangan: Hanya Pilot yang Memahaminya!

Selasa, 15 April 2025 - 02:51 WIB

Pencarian Wisatawan Hilang di Pantai Bambang Lumajang Dihentikan, Satu Korban Belum Ditemukan

Minggu, 13 April 2025 - 23:35 WIB

Rekor Mudik: 450 Ribu Orang Tinggalkan Bali Jelang Lebaran!

Minggu, 13 April 2025 - 14:32 WIB

Wisata Helikopter: Fakta Keamanan Terbaru yang Wajib Diketahui!

Berita Terbaru