Kondisi Wisata Kuliner Tilamuta Boalemo Memprihatinkan,Warga Minta Pemerintah Melakukan Perbaikan

- Penulis

Minggu, 16 Februari 2025 - 08:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TRININGORONTALO.COM, Boalemo–Kondisi wisata kuliner Tilamuta di Boalemo, Gorontalo, saat ini memprihatinkan. Wisata kuliner yang dulunya menjadi salah satu tujuan favorit wisatawan ini kini rusak parah dan membutuhkan perbaikan segera. 

Wisata Kuliner Tilamuta ini berada di Desa Pentadu Barat, Kecamatan Tilamuta, Kabupaten Boalemo rusak parah dan sudah tidak terurus lagi.

Dari hasil pantauan, sudah banyak sekali fasilitas yang rusak, mulai dari gazebo yang roboh bahkan kayu-kayu yang berada di pinggiran pantai juga sudah lapuk.

Selain itu, banyaknya sampah yang berceceran di sekitaran wisata tersebut juga memperparah kondisi dari tempat itu.

Halim Alif salah satu warga mengatakan bahwa tempat tersebut sudah tidak layak lagi untuk disebut wisata.

“Saya cukup prihatin ya melihat kondisi dari tempat itu, karena semuanya sudah rusak dan sudah tidak terurus lagi,” ungkapnya kepada TribunGorontalo.com, Sabtu (15/2/2025).

Baca Juga :  Goa Petruk: Petualangan Seru Menjelajahi Keindahan Alam dan Legenda Tersembunyi

Selain itu ia juga menyoroti terkait tidak adanya lagi para pedagang yang berjualan di wisata tersebut.

“Ini kan wisata kuliner, seharusnya ada warga yang berjualan disitu, tapi hingga saat ini sudah tidak ada lagi penjual,” ujarnya.

Halim juga mengharapkan adanya perbaikan untuk wisata tersebut.

“Saya rasa ini sangat merugikan, tempat ini kalau bisa dibilang cukup strategis karena berada di pinggir pantai, jadi bagi pihak terkait harusnya segera melakukan perbaikan,” tuturnya.

Diketahui wisata ini dibangun pada Desember 2022, akan tetapi baru berjalan satu tahun sudah tidak ada sama sekali pengunjung.

Hal ini disampaikan langsung oleh Marni Kasim salah satu penjual yang dulunya berdagang di area tersebut.

“Kalau masih awal-awal ramai sekali, tapi seiring berjalannya waktu, sudah tidak ada lagi pengunjung, jadi kami pun merasa rugi kalau tetap berjualan di wisata itu,” ungkapnya.

Baca Juga :  5 Tempat Wisata Hits di Bandar Lampung Buat Liburan Akhir Pekan, Cek Harga Tiket Masuk Terbaru

Marni mengatakan bahwa pada bulan Juni 2023 wisata tersebut sudah tidak ada lagi yang mengunjunginya.

Kata Marni, tempatnya yang jauh dan kurangnya minat pembeli jadi faktor utama penyebab tidak adanya pengunjung.

“Kalau saya pada saat itu jualannya itu ayam geprek, dan yang lainnya hanya seperti warung yang berjualan barang harian, tentunya ini tidak menarik bagi para pengunjung,” jelasnya.

Dengan harapan tinggi Marni mengatakan agar nantinya wisata tersebut dapat diperbaiki kembali dan dapat disusun secara baik lagi.

“Kalau tempat ini diperbaiki nanti, saya harap agar para penjualnya dapat dilatih dulu untuk bagaimana menjual berbagai macam dagangan yang variatif,” pungkasnya.(*/Nawir)

Berita Terkait

Jangan Kaget! 10 Destinasi Wisata Terburuk di Dunia Ini Bikin Kecewa Berat!
Panduan Lengkap: Pilih Destinasi Honeymoon Impian Sesuai Kepribadianmu!
Terungkap! Bandara Atlanta Kembali Jadi Tersibuk Global Tahun Ini
Goa Jepang Klaten: Hidden Gem untuk Healing Akhir Pekan, Hanya 45 Menit!
Liburan Keluarga Seru: Pantai Tersembunyi Blitar, Hanya Sejam dari Tulungagung!
Tiket.com & Plataran Bersatu: Kembangkan Ecotourism Jadi Tren Wisata Populer
Dampak Buruk Pariwisata Massal: Kerusakan Taman Nasional Spanyol Meningkat
Liburan Lancar: Tips Ampuh Bebas Pasir di Kaki Saat Pantai

Berita Terkait

Selasa, 15 April 2025 - 22:23 WIB

Jangan Kaget! 10 Destinasi Wisata Terburuk di Dunia Ini Bikin Kecewa Berat!

Selasa, 15 April 2025 - 20:51 WIB

Panduan Lengkap: Pilih Destinasi Honeymoon Impian Sesuai Kepribadianmu!

Selasa, 15 April 2025 - 16:52 WIB

Terungkap! Bandara Atlanta Kembali Jadi Tersibuk Global Tahun Ini

Selasa, 15 April 2025 - 15:39 WIB

Goa Jepang Klaten: Hidden Gem untuk Healing Akhir Pekan, Hanya 45 Menit!

Selasa, 15 April 2025 - 14:59 WIB

Liburan Keluarga Seru: Pantai Tersembunyi Blitar, Hanya Sejam dari Tulungagung!

Berita Terbaru

finance

5 Ide Bisnis Foto Prewedding Unik dan Menguntungkan

Rabu, 16 Apr 2025 - 01:15 WIB