JAKARTA, RAGAMUTAMA.COM – Film Jumbo terus menorehkan prestasi membanggakan.
Garapan sutradara Ryan Adriandhy ini telah berhasil memikat lebih dari 7 juta penonton hingga tanggal 26 April 2025.
Pencapaian luar biasa ini menempatkan Jumbo di peringkat ketiga film Indonesia terlaris sepanjang masa.
Keberhasilan ini sekaligus menggeser posisi Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss! Part 1 (2016) yang sebelumnya mengumpulkan 6.858.616 penonton.
Mengusung tema petualangan dan persahabatan, Jumbo menyuguhkan pesan moral berharga tentang perundungan (bullying), keberanian, dan pentingnya percaya diri.
Kisah film ini berfokus pada Don, seorang anak laki-laki bertubuh besar yang sering menjadi sasaran ejekan dan perundungan teman-temannya.
Tekad Don untuk membuktikan dirinya mendorongnya mengikuti sebuah pertunjukan bakat, menampilkan sandiwara yang terinspirasi dari buku peninggalan orang tuanya.
Namun, konflik muncul ketika buku berharga tersebut dicuri oleh Atta, salah satu teman yang kerap membully Don.
Di tengah situasi sulit, Don bertemu Meri, peri kecil misterius yang membutuhkan bantuan untuk menemukan orang tuanya.
Petualangan mereka bersama tak hanya menghadirkan kejutan-kejutan menarik, tetapi juga membantu Don menerima dirinya sendiri dan membangun persahabatan yang sejati.