RAGAMUTAMA.COM, JAKARTA – Sebagai penghormatan terakhir, gitar kesayangan almarhum Ricky Siahaan setia mendampingi jenazah musisi tersebut selama proses pemakaman.
Gitar berwarna hitam yang menjadi ciri khasnya terlihat bersandar di meja dekat potret hitam-putih Ricky. Potret tersebut dipajang di rumah duka.
Gitar tersebut juga ditempatkan di depan peti jenazah selama dua hari masa persemayaman di Rumah Duka Sentosa RSPAD, Jakarta Pusat.
Wendy Putranto, manajer Seringai, membenarkan bahwa gitar hitam itu memang sering digunakan Ricky dalam berbagai penampilan panggung.
3 Berita Artis Terheboh: Peti Jenazah Ricky Siahaan Penuh Sticker, Alysa Deg-degan
“Itu salah satu gitar andalan Ricky saat manggung,” ujar Wendy Putranto di San Diego Hill, usai pemakaman Ricky Siahaan, Sabtu (26/4).
Wendy menambahkan, kecintaan Ricky pada musik tercermin dalam berbagai detail yang dilakukan menjelang pemakaman.
Selain gitar, personel Seringai juga menempelkan stiker berbagai band favorit Ricky di peti jenazahnya.
“Ia pergi meninggalkan dunia bersama band-band kesayangannya,” tambah Wendy.
Potret Peti Jenazah Ricky Siahaan Sebelum Masuk ke Liang Lahad, Penuh Stiker Band
Sebelumnya, Ricky Siahaan meninggal dunia setelah manggung dalam tur konser di Jepang pada Sabtu (19/4), di usia 48 tahun akibat serangan jantung.
Jenazah gitaris Seringai ini tiba di Indonesia pada Kamis (24/4) pukul 22.00 WIB.
Stevie Item Kenang Momen Bareng Ricky Siahaan, Ungkap Karakter Asli
Jenazah disemayamkan di Rumah Duka Sentosa RSPAD, Jakarta Pusat selama dua hari sebelum dimakamkan. (mcr31/jpnn)
Raisa Kenang Kedekatan dengan Mendiang Ricky Siahaan