Daftar Kereta Api Subdisi dari Jakarta 2025, Rute, dan Harga Tiketnya

- Penulis

Kamis, 13 Februari 2025 - 08:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

RAGAMUTAMA.COM – PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasi 1 Jakarta (Daop 1 Jakarta) mengoperasikan lima kereta api yang mendapatkan subsidi dari pemerintah melalui skema Public Service Obligation (PSO). 

Sebagai bentuk pelayanan publik yang sejalan dengan Asta Cita, KAI bersama Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA) Kementerian Perhubungan (Kemenhub) tetap menyediakan sejumlah KA PSO jarak jauh dengan tarif yang terjangkau di berbagai rute di pulau Jawa.

Manager Humas KAI Daop 1 Jakarta Ixfan Hendriwintoko mengatakan, layanan KA PSO menjadi bagian dari upaya KAI dalam mendukung perekonomian rakyat dengan menyediakan transportasi yang aman, nyaman, dan ekonomis.

“Kereta api ekonomi bersubsidi ini memberikan akses mobilitas yang lebih luas bagi masyarakat, khususnya mereka yang membutuhkan moda transportasi yang efisien dan hemat biaya,” kata Ixfan dalam keterangan yang dikutip Kompas.com, Kamis (13/2/2025).

“KAI terus berkomitmen untuk meningkatkan layanan agar masyarakat dapat menikmati perjalanan yang berkualitas,” lanjutnya.

Lalu, apa saja daftar kereta api subsidi keberangkatan dari Jakarta terbaru tahun 2025?

Daftar kereta api subsidi dari Jakarta tahun 2025

Berikut daftar kereta api subsidi (PSO) yang beroperasi di wilayah Daop 1 Jakarta, rute, dan harga tiketnya:

1. KA Bengawan (282) rute Jakarta-Solo (pulang pergi/PP)

Baca Juga :  Masya Allah Megahnya Masjid Al Husna Pekanbaru, Mirip Mal Modern

Harga tiket KA Bengawan Rp 74.000, dengan jadwal berangkat dari Stasiun Pasar Senen pukul 08.55 WIB dan tiba di Stasiun Purwosari pukul 18.05 WIB.

2. KA Airlangga (272) rute Jakarta- Surabaya (PP)

Harga tiket KA Airlangga Rp 104.000, dengan jadwal berangkat dari Stasiun Pasarsenen pukul 09.15 WIB dan tiba di Surabaya Pasarturi pukul 21.53 WIB.

3. KA Serayu (284) rute Jakarta-Kroya-Purwokerto (PP)

Harga tiket KA Serayu Rp 67.000 , dengan jadwal berangkat dari Stasiun Pasar Senen pukul 09.30 WIB dan tiba di Stasiun Purwokerto pukul 20.35 WIB.

4. KA Serayu (288) rute Jakarta-Kroya-Purwokerto (PP)

Harga tiket KA Serayu Rp 67.000, dengan jadwal berangkat dari Stasiun Pasar Senen pukul 19.25 WIB dan tiba di Stasiun Purwokerto pukul 08.00 WIB.

5. KA Cikuray (300) rute Jakarta-Garut (PP)

Harga tiket KA Cikuray Rp 45.000, dengan jadwal berangkat dari Stasiun Pasar Senen pukul 17.20 WIB dan tiba di Stasiun Garut pukul 22.52 WIB.

Ixfan menambahkan, dengan adanya KA PSO, masyarakat dari berbagai lapisan ekonomi dapat menikmati layanan transportasi yang andal dan nyaman.

Tak hanya itu, lanjutnya, keberadaan KA PSO juga mendukung pertumbuhan ekonomi di daerah-daerah yang dilaluinya serta membuka peluang usaha bagi masyarakat sekitar.

Baca Juga :  Pemudik Lebaran 2024 Lebih Sedikit: Efisiensi Anggaran Berhasil?

“Selain itu, KA PSO juga memberikan dampak sosial yang positif bagi masyarakat luas. Dengan tarif yang lebih murah, pelajar, pekerja, dan pelaku usaha kecil dapat bepergian dengan lebih hemat sehingga dapat mengalokasikan anggaran mereka untuk kebutuhan lain,” ujar Ixfan.

“Ketersediaan kereta ekonomi yang berkualitas juga menjadi bagian dari upaya pemerintah dalam mendorong penggunaan transportasi massal yang lebih ramah lingkungan,” tambah dia.

  Jumlah penumpang kereta api PSO

Selama tahun 2025, hingga Rabu (12/2/2025) KAI Daop 1 Jakarta telah melayani sebanyak 158.328 pelanggan kereta PSO, terdiri dari 113.249 pelanggan pada Januari dan 45.079 pelanggan pada Februari.

Lebih lanjut, volume penumpang kereta subsidi sebagai berikut:

  • KA Bengawan (282) sebanyak 37.745 pelanggan
  • KA Airlangga (272) sebanyak 38.275 pelanggan
  • KA Serayu (284) sebanyak 28.585 pelanggan
  • KA Serayu (288) sebanyak 27.221 pelanggan
  • KA Cikuray (300) sebanyak 26.502.

“Melalui KA PSO, KAI tidak hanya menyediakan layanan transportasi yang terjangkau, tetapi juga mendukung pertumbuhan ekonomi kerakyatan sebagai upaya meningkatkan kualitas hidup masyarakat Indonesia,” pungkas Ixfan.

Berita Terkait

PTPP Selesaikan Proyek DAS Serang Senilai Rp 295 Miliar: Banjir Teratasi?
Prediksi Terbaru: Jumlah Pemudik Lebaran 2025 Melonjak Signifikan?
Mudik Gratis 2025: Fakta Seputar Minat Masyarakat Naik Motor
Tiga Taman Jaksel Bakal Jadi Ikon ASEAN, Ini Rencananya!
Lonjakan Penumpang: 416 Ribu Lebih Pilih Kereta Bandara Railink Saat Libur Lebaran 2025
PLTB Tolo Beroperasi Penuh: PTPP Rampungkan Investasi Rp 375 Miliar
Hashim Djojohadikusumo dan Otorita IKN Bangun Pusat Rehabilitasi Orang Utan di Kelawasan
Tol Trans Jawa Pagi Ini: Kondisi Terkini, KM 71 Padat Merayap!

Berita Terkait

Senin, 14 April 2025 - 15:11 WIB

PTPP Selesaikan Proyek DAS Serang Senilai Rp 295 Miliar: Banjir Teratasi?

Minggu, 13 April 2025 - 06:27 WIB

Prediksi Terbaru: Jumlah Pemudik Lebaran 2025 Melonjak Signifikan?

Sabtu, 12 April 2025 - 19:39 WIB

Mudik Gratis 2025: Fakta Seputar Minat Masyarakat Naik Motor

Sabtu, 12 April 2025 - 07:48 WIB

Tiga Taman Jaksel Bakal Jadi Ikon ASEAN, Ini Rencananya!

Jumat, 11 April 2025 - 22:07 WIB

Lonjakan Penumpang: 416 Ribu Lebih Pilih Kereta Bandara Railink Saat Libur Lebaran 2025

Berita Terbaru

society-culture-and-history

9 Patung Yesus Tertinggi di Dunia: Salah Satunya Megah Berdiri di Indonesia!

Rabu, 16 Apr 2025 - 09:47 WIB