RAGAMUTAMA.COM – Bhayangkara Presisi FC kini resmi bermarkas di Lampung setelah menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan Pemerintah Provinsi Lampung untuk mengarungi Liga 1 musim 2025/2026. Klub yang sebelumnya bermarkas di Jakarta ini akan menjalani laga kandang di Stadion Sumpah Pemuda, Bandar Lampung.
Penandatanganan MoU ini dilakukan oleh CEO Bhayangkara Presisi FC, Irjen Pol Agus Suryonugroho, bersama Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal pada Selasa, 22 April 2025. Dalam pernyataannya, Irjen Agus menyebut langkah ini sebagai bagian dari sejarah baru bagi Bhayangkara FC.
“Sepak bola itu milik rakyat Indonesia. Salah satunya adalah Bhayangkara FC yang memiliki sejarah panjang. Seizin Bapak Kapolri, kami mempertimbangkan sejarah baru dengan menjadikan Lampung sebagai homebase Bhayangkara FC,” ujarnya.
Irjen Agus menegaskan komitmennya sebagai CEO Bhayangkara Presisi FC untuk mendorong kemajuan klub dan berkontribusi dalam mengangkat prestasi sepak bola nasional hingga level internasional.
“Kita ingin sepak bola di Indonesia bisa berkembang dan tampil membanggakan di panggung dunia. Semangat ini akan saya curahkan untuk Bhayangkara FC,” tegasnya.
Gubernur Lampung, Rahmat Mirzani Djausal, menyambut baik kehadiran Bhayangkara Presisi FC sebagai klub profesional pertama yang bermarkas di Lampung setelah vakumnya Badak Lampung FC sejak musim 2019/2020.
“Kami melihat antusiasme masyarakat, terutama anak-anak muda yang sangat tinggi terhadap sepak bola. Kerja sama ini menjadi langkah strategis untuk membangkitkan kembali gairah sepak bola di Bumi Ruwa Jurai,” kata Rahmat.
Dengan kehadiran Bhayangkara FC, Stadion Sumpah Pemuda diyakini akan kembali menjadi pusat perhatian dan tempat berkumpulnya para pecinta sepak bola di Lampung.
Acara penandatanganan MoU ini juga dihadiri oleh sejumlah tokoh penting di dunia olahraga dan kepolisian, seperti Wakil Ketua Umum PSSI Zainudin Amali, COO Bhayangkara FC Kombes Pol Sumardji, Wakil Ketua Asprov PSSI Lampung Yoga Swara, serta Direktur Utama PT Jasa Raharja Rivan A Purwantono.
Mereka memberikan dukungan penuh terhadap keputusan Bhayangkara FC untuk bermarkas di Lampung, sekaligus berharap langkah ini dapat menjadi katalis positif bagi perkembangan sepak bola nasional.
Dengan resmi berpindah markas ke Lampung, Bhayangkara Presisi FC akan memulai babak baru sebagai bagian dari upaya memperkuat identitas klub serta memperluas basis pendukungnya di wilayah Sumatera.