Bahaya Memaksa Pakai Sepatu yang Tidak Nyaman

- Penulis

Minggu, 2 Maret 2025 - 08:25 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TEMPO.CO, Jakarta – Banyak orang memaksakan diri memakai sepatu meski tidak nyaman. Alasan umum adalah demi gaya karena model alas kaki tersebut dianggap bagus, atau karena harga yang murah. Menurut ulasan di Journal of Foot and Ankle Research, 63-72 persen orang memakai alas kaki dengan ukuran tidak pas.

“Memakai alas kaki yang tidak nyaman memang tidak seserius serangan jantung. Akan tetapi, memakai sepatu tak nyaman sangat menyakitkan dengan efek jangka panjang,” jelas Dr. Jodi Schoenhaus, podiatris dan pemilik Foot, Ankle and Leg Vein Center, kepada Huffington Post pada 26 Februari 2025.

Berapa Lama Pakai Sepatu Tak Nyaman sampai Muncul Masalah?

Sayangnya, masalah langsung muncul meski hanya sekali memakai sepatu tersebut, terutama jika Anda banyak bergerak saat memakainya. Lebih spesifiknya, Schoenhaus menjelaskan berjalan dua jam saja PUN bisa menyebabkan masalah.

Baca Juga :  Anya Taylor-Joy Memakai Mantel Hitam yang Menampilkan Warna Oranye

“Masalah kronis seperti bunion atau hammertoe (kaki) menekuk biasanya terjadi setelah berbulan-bulan atau bertahun-tahun kaki mengalami stres sementara cedera serius seperti kaki retak bisa terjadi dalam beberapa hari penggunaan sepatu tak nyaman,” kata Dr. Gregory Alvarez, podiatris di Ankle and Foot Centers of America.

Dampak Jangka Panjang

Anda mungkin tak akan mengalami masalah setelah memakai sepatu bermasalah dalam beberapa jam. Tapi Anda perlu berhati-hati jika sering memakai sepatu tersebut karena bisa menyebabkan masalah seperti kulit melepuh, sakit, dan bengkak.

Baca Juga :  Glamor Serba Emas, Fuji Kenakan Kebaya Rancangan Asky Febrianti di Resepsi Sang Kakak

Kombinasi gejala tersebut mungkin tak terlalu mengejutkan. Anda mungkin pernah mengalami salah satu atau semua gejala tersebut. Namun, memakai sepatu tak pas atau mendukung kaki dapat memicu risiko tambahan, beberapa di antaranya sangat serius.

“Memakai sepatu yang tidak tepat untuk jangka waktu lama bisa memperparah kondisi yang sudah ada dan menyebabkan dampak dalam waktu lama,” kata Schoenhaus.

Beberapa kondisi di antaranya adalah bunion, nyeri di sebagian tubuh seperti punggung dan lutut. Anda juga bisa mengalami kaki yang menekuk ke bawah atau hammertoe, cedera di mata kaki atau tendonitis achiles, serta faktur stres.

Pilihan Editor: Spesialis Ortopedi: Cegah Cedera Kaki dengan Memilih Sepatu yang Tepat

Berita Terkait

3 Rekomendasi Tas TUMI untuk Traveling yang Tetap Stylish
7 Rekomendasi Sandal Gunung Perempuan, Mana Pilihanmu?
7 Rekomendasi Cleansing Oil untuk Komedo, Bersih sampai ke Pori-Pori
Jogja Fashion Week Diproyeksikan jadi Wisata Baru Yogyakarta
Luke dan Lucie Meier Meninggalkan Jil Sander
14 Tren Mencolok dari New York Fashion Week
Intip Gerai Pertama National Geographic Apparel di Indonesia, Yuk!
Anya Taylor-Joy Memakai Mantel Hitam yang Menampilkan Warna Oranye

Berita Terkait

Senin, 3 Maret 2025 - 08:45 WIB

3 Rekomendasi Tas TUMI untuk Traveling yang Tetap Stylish

Minggu, 2 Maret 2025 - 08:25 WIB

Bahaya Memaksa Pakai Sepatu yang Tidak Nyaman

Sabtu, 1 Maret 2025 - 08:05 WIB

7 Rekomendasi Sandal Gunung Perempuan, Mana Pilihanmu?

Jumat, 28 Februari 2025 - 09:25 WIB

7 Rekomendasi Cleansing Oil untuk Komedo, Bersih sampai ke Pori-Pori

Kamis, 27 Februari 2025 - 15:34 WIB

Jogja Fashion Week Diproyeksikan jadi Wisata Baru Yogyakarta

Berita Terbaru

Nama Bayi Perempuan Islami dan Artinya dari A-Z 2025 (Freepik)

RagamInfo

Nama Bayi Perempuan Islami dan Artinya dari A-Z 2025

Senin, 3 Mar 2025 - 21:41 WIB