Ketemu Lawan Berat di AFF, Claudia Scheunemann: Bagus, Biar Kita Berkembang

- Penulis

Rabu, 5 Februari 2025 - 07:17 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Timnas Wanita Indonesia akan menemui lawan-lawan berat di ASEAN Women’s Championship 2025. Tak kurang tiga negara yang pernah berlaga di Piala Dunia Wanita, yakni Filipina, Thailand, dan Vietnam.

Level lawan ini jauh berbeda, misalnya, bila dibandingkan dengan negara peserta di ASEAN Women’s Cup 2024 seperti Singapura, Malaysia, dan Laos. Bila ranking FIFA Singapura (138), Malaysia (102), dan Laos (108) ada di bawah Indonesia, ranking Filipina (41), Thailand (45), dan Vietnam (37) ada jauh di atas Garuda Pertiwi.

Belum lagi dengan kemungkinan ikut sertanya tim tamu seperti Australia dan Jepang di kompetisi ini. Di masa lalu, beberapa tim tamu turut meramaikan kompetisi sepak bola wanita tertinggi di Asia Tenggara ini, misalnya Timnas Wanita Australia Senior (2008), Timnas Wanita Australia U-20 (2013, 2015, 2016, 2018) atau U-23 (2022), Timnas Wanita Jepang U-23 (2013), Taiwan (2006), Yordania (2013), dan Maladewa (2004).

Baca Juga :  Ada Syaratnya, AC Milan Bisa Bersenang-senang dengan Kuartet Joao Felix-Leao-Pulisic-Gimenez

Meski begitu, penggawa Timnas Wanita Indonesia justru lebih bersemangat dengan adanya lawan-lawan kuat ini. Penyerang Claudia Scheunemann, misalnya, mengaku lebih termotivasi dengan level turnamen Garuda Pertiwi yang naik secara signifikan.

“Kalau buat Clau sih lebih termotivasi lagi bisa main lawan tim-tim yang lebih berat lagi. Kayak kita kan waktu itu sudah main lawan timnas Belanda. Jadi kita bisa dapet experience-nya lagi lawan tim-tim yang lebih bagus,” ujar Claudia kepada kumparanBOLANITA, Minggu (26/1) lalu.

“Jadi jangan lawan-lawan tim yang di bawah kita. Lebih bagus kalau kita main yang di atas kita biar kita juga bisa berkembang lagi ke depannya. Karena kita nggak lihat kayak jangka sekarang, kita lihat jangka jauh untuk Timnas Wanita Indonesia,” tambah penyerang berusia 15 tahun itu.

Baca Juga :  Terungkap: Alasan Sebenarnya Kylian Mbappe Pilih Real Madrid, Bukan Ronaldo!

Melawan tim-tim dengan kemampuan lebih tinggi bukanlah hal baru buat Claudia. Sebelum bergabung dengan Hamburg U-17 di Jerman, ia selalu bergabung dengan tim laki-laki di Indonesia. Dus, mendapat lawan berat ia lihat sebagai tantangan.

Claudia justru mengaku sudah mengincar beberapa tim yang ingin ia lawan. Ia bilang, dengan melawan tim-tim prestisius, pertandingan akan berjalan dengan lebih seru.

“Clau sih mau ketemu Thailand atau Vietnam. Sebenarnya kan bergengsi kan kita kalau ketemu mereka. Pokoknya sih yang penting game-nya harus seru sih. Nggak mau kalah Clau,” tutupnya.

Berita Terkait

Sudirman Cup 2025: Indonesia Ungguli Denmark, Kuasai Puncak Klasemen Grup D!
Mohamed Salah Pecahkan Rekor Aguero: Liverpool Juara Liga Inggris
Quartararo Sindir Senggolan Marquez-Bagnaia: Yamaha Untung di MotoGP Spanyol 2025
Reaksi Pemain Liverpool: Juara Liga Inggris 2024/2025!
Menpora Malaysia Kecam Kerusuhan Suporter Harimau Malaya: Desak Perubahan Sikap
Proliga 2025: Satu Pemain Jadi Target, Pelatih Petrokimia Ungkap Kesulitan Hadapi Megawati
Rahasia Fabregas Bertahan di Serie A: Dukungan Penuh dari Pemilik Klub
Hansi Flick: Si Ajaib, Bangkitkan Barcelona dari Jurang Maut dengan Gaji Minim

Berita Terkait

Senin, 28 April 2025 - 14:47 WIB

Sudirman Cup 2025: Indonesia Ungguli Denmark, Kuasai Puncak Klasemen Grup D!

Senin, 28 April 2025 - 13:19 WIB

Mohamed Salah Pecahkan Rekor Aguero: Liverpool Juara Liga Inggris

Senin, 28 April 2025 - 12:47 WIB

Quartararo Sindir Senggolan Marquez-Bagnaia: Yamaha Untung di MotoGP Spanyol 2025

Senin, 28 April 2025 - 12:16 WIB

Reaksi Pemain Liverpool: Juara Liga Inggris 2024/2025!

Senin, 28 April 2025 - 11:59 WIB

Menpora Malaysia Kecam Kerusuhan Suporter Harimau Malaya: Desak Perubahan Sikap

Berita Terbaru