Karisma Lionel Messi Luar Biasa, Bisa Bikin Bangga Sekaligus Tertekan Rekan Satu Tim

- Penulis

Selasa, 4 Februari 2025 - 10:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

RAGAMUTAMA.COM – Penyerang sekaligus kapten Inter Miami, diklaim bisa membuat bangga sekaligus tertekan bagi rekan satu timnya.

Hal tersebut diungkapkan oleh rekrutan baru Inter Miami, Tadeo Allende.

Tadeo Allende menyatakan bahwa dirinya merasa terhormat dan senang bisa menjadi rekan satu tim Lionel Messi.

Di sisi lain, menjadi partner Messi juga bisa menghadirkan tekanan tersendiri bagi Allende yang notabene kompatriotnya.

Keberadaan Messi di Inter Miami membawa perubahan besar di dalam tim.

Perubahan itu meliputi mental dan prestasi.

Keberadaan sang megabintang asal Argentina tersebut dimulai ketika Miami merekrutnya pada musim panas 2023.

Sebelum kehadiran Messi, The Herons bisa dibilang pendatang baru di MLS.

Mereka bahkan belum pernah sama sekali mencicipi trofi juara di berbagai ajang.

Namun, segalanya berubah ketika Messi masuk dan menjadi pemimpin ruang ganti.

Mental bertanding dan pemenang yang dimiliki Messi memengaruhi rekan-rekan di sekitarnya.

Perlahan tapi pasti, Messi mengubah Miami yang semula menjadi klub penggembira menjadi penantang juara.

Baca Juga :  Drama Piala Asia U-17: Vietnam Imbangi Jepang, Asa Pildun Tetap Menyala!

Musim debut La Pulga bersama klub milik David Beckham tersebut langsung berbuah trofi.

Inter Miami sukses memenangkan Leagues Cup pertamanya usai menang adu penalti kontra Nashville.

Kala itu Messi tidak begitu banyak turun ke lapangan karena masih bermasalah dengan kebugaran dan cedera otot.

Musim berikutnya, Messi juga memimpin Miami memenangkan gelar Supporter’S Shield, yang menjadi penanda klub dengan rekor musim reguler terbaik.

Hanya saja penyerang berusia 37 tahun tersebut gagal membawa Miami melangkah lebih jauh di play-off MLS lantaran harus dijegal lebih awal oleh Atlanta United.

Meski demikian, Messi dkk. diyakini bakal gigih untuk menghadapi musim baru 2025.

Berbicara soal menjadi rekan Messi, Allende sadar benar akan tekanan yang dihadapinya dan seluruh anggota tim.

“Saya selalu menonton Messi di TV dan sekarang menjadi rekan setimnya adalah sesuatu yang luar biasa, sama seperti tiga pemain lainnya [Suarez, Alba dan Busquets],” ucap Allende, dikutip RAGAMUTAMA.COM dari Goal Internasional.

Baca Juga :  PSSI Umumkan Pelatih Baru Timnas U20 Indonesia: Siapa Pengganti Indra Sjafri?

“Ini adalah sebuah kehormatan dan kegembiraan yang luar biasa, tetapi juga banyak tekanan.”

“Mereka adalah para pemain bermental dan sosok pemenang dan kami harus meningkatkan level kami,” ujar rekrutan baru Inter Miami dari Celta Vigo tersebut menambahkan.

Allende menjadi salah satu rekrutan baru yang didatangkan oleh Inter Miami menjelang dimulainya MLS 2025.

The Herons mengamankan Allende dengan status pinjaman selama satu tahun penuh.

Pemain asal Argentina tersebut berposisi sebagai winger yang bisa beroperasi di kiri dan kanan bahkan menjadi penyerang tengah.

Miami memang sedang melakukan revolusi besar-besaran di dalam tim dengan melepas sejumlah pemain utama seperti Facundo Farias, Leonardo Campana, Matias Rojas, dan Diego Gomez.

Selain itu mereka juga mendapuk Javier Mascherano sebagai pelatih barunya.

Berita Terkait

PSSI Umumkan Pelatih Baru Timnas U20 Indonesia: Siapa Pengganti Indra Sjafri?
Mantan Pelatih Barcelona Membela Ancelotti dari Kritik Pedas
Piastri Raih Kemenangan Bersejarah F1 Arab Saudi 2025, Kibarkan Bendera Australia
Deretan Bintang ASEAN All-Stars Tantang Manchester United: 28 Mei 2025
Toprak Razgatlioglu Selangkah Lebih Dekat ke MotoGP Setelah Temukan Tim Impian
Proliga 2025: LavAni dan Popsivo Berjaya, Samator Terpuruk di Final Four
Kim Sang-sik: Strategi Berani Pelatih Vietnam Hadapi MU, Hanya Andalkan Dua Pemain Indonesia!
Drama Menit Akhir! Gol Salto Spektakuler Bologna Benamkan Inter Milan di Kandang Sendiri

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 11:48 WIB

PSSI Umumkan Pelatih Baru Timnas U20 Indonesia: Siapa Pengganti Indra Sjafri?

Senin, 21 April 2025 - 11:28 WIB

Mantan Pelatih Barcelona Membela Ancelotti dari Kritik Pedas

Senin, 21 April 2025 - 10:44 WIB

Piastri Raih Kemenangan Bersejarah F1 Arab Saudi 2025, Kibarkan Bendera Australia

Senin, 21 April 2025 - 10:20 WIB

Deretan Bintang ASEAN All-Stars Tantang Manchester United: 28 Mei 2025

Senin, 21 April 2025 - 09:32 WIB

Toprak Razgatlioglu Selangkah Lebih Dekat ke MotoGP Setelah Temukan Tim Impian

Berita Terbaru

Nonton Cinta Di Balik Status Takdir Sub Indo FULL EPISODE

Hiburan

Nonton Cinta Di Balik Status Takdir Sub Indo FULL EPISODE

Senin, 21 Apr 2025 - 19:10 WIB