Dua Bandara di Indonesia Masuk Daftar 100 Bandara Terbaik Dunia

- Penulis

Selasa, 4 Februari 2025 - 07:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

RAGAMUTAMA.COM, JAKARTA — Bandara Internasional Soekarno-Hatta dan Bandara Internasional Ngurah Rai Bali masuk dalam daftar 100 bandara terbaik dunia dari 570 bandara yang dinilai. Penanggung Jawab Sementara (Pjs) Corporate Secretary Group Head Angkasa Pura Indonesia Arie Ahsanurrohim mengatakan peringkat yang diraih Bandara Soekarno-Hatta dan Bandara I Gusti Ngurah Rai di dalam daftar World’s Top 100 Airports 2024 itu salah satunya ditentukan berdasarkan penilaian dari para pelanggan atau penumpang pesawat.

Penilaian diberikan atas sedikitnya 44 titik pelayanan yang ada di bandara. Penilaian juga juga melalui asesmen dari Skytrax. Arie mengatakan penilaian itu merefleksikan pelayanan yang dirasakan langsung penumpang pesawat saat mereka melakukan perjalanan udara melalui Bandara Soekarno-Hatta dan I Gusti Ngurah Rai.

“Kami berterima kasih atas penilaian yang diberikan para pelanggan dan penumpang pesawat, sehingga dapat turut menempatkan dua bandara kami berada di dalam daftar 100 bandara terbaik dunia, dari total ada sekitar 570 bandara yang dinilai,” kata Arie pada Senin (3/2/2025).

Dia menyampaikan secara berkelanjutan pihaknya terus meningkatkan standar pelayanan dengan menghadirkan berbagai fasilitas baru, memperkenalkan berbagai inovasi dan digitalisasi pelayanan, mendengarkan pelanggan, melakukan perbaikan pelayanan di titik yang dinilai kurang, serta mempererat kolaborasi dengan seluruh pihak di dalam ekosistem aviasi. “Pemerintah juga terus memberikan dukungan agar selalu ada peningkatan kinerja di seluruh bandara,” ujarnya.

Baca Juga :  Lebih dari Jeddah, Saudi Pamerkan Hidden Gem di Laut Merah

Sejalan dengan ini, kata Arie, pada World’s Top 100 Airports 2024 yang dirilis Skytrax, Bandara Soekarno-Hatta berada di peringkat 28 dari sebelumnya pada 2023 ada di peringkat 43, dan Bandara I Gusti Ngurah Rai di peringkat 74 atau naik dari sebelumnya pada 2023 di posisi 80. “Tentunya kami ingin agar kedua bandara dapat terus memperbaiki peringkat di dalam daftar 100 bandara terbaik dunia, bahkan kami menargetkan Bandara Soekarno-Hatta dapat berada di peringkat 10,” ucapnya.

Untuk itu, InJourney Airports sejak 2024 menjalankan transformasi di Bandara Soekarno-Hatta dan Bandara I Gusti Ngurah Rai, untuk kemudian menyusul di bandara-bandara lainnya. Transformasi dilakukan untuk menjadikan bandara sebagai wajah kebanggaan bangsa, agent of development untuk mendukung pemerataan ekonomi dan bandara sebagai value creator.

Transformasi yang dijalankan berbasis tiga pilar yakni transformasi dari segi infrastruktur yang berfokus pada customer experience (premises), operasional kebandarudaraan berbasis ekosistem (process), pelayanan pelanggan berkelas dunia oleh seluruh personel (people), yang didukung dengan teknologi sebagai enabler. Saat ini penumpang pesawat dan pengunjung bandara sudah dapat melihat perubahan yang lebih baik melalui beautifikasi di Bandara Soekarno-Hatta dan Bandara I Gusti Ngurah Rai.

Baca Juga :  8 Etika Menginap di Hotel, Ketahui Ini Agar Diperlakukan Baik dan Tidak Didenda

Misalnya, di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta saat ini suasana lebih nyaman dengan banyaknya ornamen hijau/tropikal dan didukung suhu udara yang dingin. Kemudian, di Bandara I Gusti Ngurah Rai sudah dioperasikan jembatan penyeberangan orang yang estetis, yang telah diresmikan Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan.

MArie mengatakan Bandara Soekarno-Hatta dan Bandara I Gusti Ngurah Rai adalah dua bandara prioritas dalam program transformasi yang dijalankan InJourney Airports. “Transformasi di dua bandara tersebut kemudian akan dijalankan juga di bandara-bandara lain, tentunya disesuaikan dengan profil, kapasitas dan infrastruktur yang ada di masing-masing bandara,” kata dia.

Berita Terkait

Curug Leuwi Bumi: Wisata Malam Syahdu Hits di Banten yang Wajib Dikunjungi
Jangan Kaget! 10 Destinasi Wisata Terburuk di Dunia Ini Bikin Kecewa Berat!
Panduan Lengkap: Pilih Destinasi Honeymoon Impian Sesuai Kepribadianmu!
Terungkap! Bandara Atlanta Kembali Jadi Tersibuk Global Tahun Ini
Goa Jepang Klaten: Hidden Gem untuk Healing Akhir Pekan, Hanya 45 Menit!
Liburan Keluarga Seru: Pantai Tersembunyi Blitar, Hanya Sejam dari Tulungagung!
Tiket.com & Plataran Bersatu: Kembangkan Ecotourism Jadi Tren Wisata Populer
Dampak Buruk Pariwisata Massal: Kerusakan Taman Nasional Spanyol Meningkat

Berita Terkait

Rabu, 16 April 2025 - 04:08 WIB

Curug Leuwi Bumi: Wisata Malam Syahdu Hits di Banten yang Wajib Dikunjungi

Selasa, 15 April 2025 - 22:23 WIB

Jangan Kaget! 10 Destinasi Wisata Terburuk di Dunia Ini Bikin Kecewa Berat!

Selasa, 15 April 2025 - 20:51 WIB

Panduan Lengkap: Pilih Destinasi Honeymoon Impian Sesuai Kepribadianmu!

Selasa, 15 April 2025 - 16:52 WIB

Terungkap! Bandara Atlanta Kembali Jadi Tersibuk Global Tahun Ini

Selasa, 15 April 2025 - 15:39 WIB

Goa Jepang Klaten: Hidden Gem untuk Healing Akhir Pekan, Hanya 45 Menit!

Berita Terbaru