Ragamutama.com Menjelang laga persahabatan melawan Manchester United, Kim Sang-Sik ditunjuk sebagai pelatih kepala tim ASEAN ALL-Stars.
Pelatih Tim Nasional Vietnam ini resmi menjabat sejak 3 Mei 2024.
Terungkap pula kabar bahwa Kim Sang-Sik hanya akan membawa dua pemain Tim Nasional Indonesia untuk bergabung dalam skuad ASEAN ALL-Stars.
Kedua pemain tersebut adalah Asnawi Mangkualam dan Muhammad Ferarri.
Pembatasan jumlah pemain ini disebabkan oleh jadwal padat Tim Nasional Indonesia yang berdekatan dengan laga kualifikasi Piala Dunia 2026 pada bulan Juni mendatang.
Sementara itu, pertandingan antara Manchester United dan ASEAN ALL-Stars dijadwalkan berlangsung pada 28 Mei 2025.
Berikut profil lengkap Kim Sang-Sik.
Kim Sang-Sik, pelatih sepak bola kelahiran Haenam, Korea Selatan, pada 17 Desember 1976.
Kiprah kepelatihannya dimulai ketika menangani Jeonbuk Hyundai Motors pada tahun 2016.
Kemudian, pada tahun 2020, Kim Sang-Sik bergabung dengan Tim Nasional Vietnam U-22.
Selanjutnya, di tahun 2024, ia ditunjuk sebagai pelatih kepala Tim Nasional senior Vietnam hingga saat ini.
Biodata
Nama Lengkap : Kim Sang-Sik
Tanggal lahir / Umur : 17 Desember 1976 (48 tahun)
Tempat kelahiran : Haenam, Jeollanam-do
Kewarganegaraan : Korea Selatan
Rata-rata masa jabatan sebagai pelatih : 1,31 Tahun
Formasi favorit : 3-4-3
Statistik Kepelatihan
Jeonbuk Hyundai : 108 pertandingan; 61 kemenangan, 26 hasil imbang, 21 kekalahan
Timnas Vietnam : 15 pertandingan; 10 kemenangan, 2 seri, 3 kekalahan
(RAGAMUTAMA.COM/Magang Universitas Slamet Riyadi/Adam Kusuma Herangga)