Hasil Voli Korea 2025 Hari Ini 2 Maret: Hillstate Kalah Lagi!

- Penulis

Senin, 3 Maret 2025 - 07:25 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Hasil Liga Voli Korea 2025 hari ini 2 Maret menjadi kekalahan keempat beruntun bagi Hillstate. Menghadapi GS Caltex di Suwon Gymnasium, Suwon, Hillstate kalah 1-3 (20-25, 29-27, 22-25, 21-25). Berkat hasil ini, Hillstate semakin sulit mengejar Red Sparks di peringkat kedua.

Kekalahan Hillstate atas GS Caltex menjadi pukulan telak bagi anak asuh Kang Sung-hyung. Padahal sejak awal laga, Hillstate menurunkan skuad terbaiknya. Termasuk Laetitia Moma Bassoko yang menjadi opposite di laga ini.

Dua posisi outside hitter juga masih menjadi milik Jeong Ji-yoon dan Go Ye-rim. Kemudian dua middle blocker mereka sejak menit awal adalah Yang Hyo-jin dan Lee Da-hyun. Posisi setter menjadi milik Kim Da-in dan libero ditempati Kim Yeon-kyun.

  • Hasil Red Spark vs Pink Spider R6: Menang Tanpa Mega!
  • Hasil GS Caltex vs Red Spark R6: Kalah Tanpa Bukilic

GS Caltex sendiri juga menurunkan skuad terbaiknya di laga ini. Gyselle Silva masih menjadi andalan pelatih Lee Young-taek di posisi opposite. Lalu ada Kwon Min-ji dan Yoo Seo-yeon yang menjadi outside hitter.

Tran Thi Bich Thuy da Oh Se-yeon juga masih menjadi pilihan utama di posisi middle blocker. Kim Ji-won berperan sebagai libero dan Han Su-jin bermain di posisi libero.

Dari jalannya pertandingan, GS Caltex mampu mendominasi jalannya set 1. Walau merupakan tim juru kunci dan bermain tandang, GS Caltex tidak pernah berada dalam posisi tertinggal di set 1. Sempat unggul 7-10, 14-16, dan 19-23, tim tamu menyelesaikan pertarungan babak awal dengan kemenangan 20-25.

Hillstate bangkit di set 2 yang diwarnai keunggulan 3-0 di awal laga. Tapi tuan rumah sempat goyah saat keunggulan 8-5 bisa dibalikkan GS Caltex menjadi 8-12.

Baca Juga :  Fabio Quartararo Gagal Podium MotoGP Qatar 2025: Analisis Penyebab Merosotnya Performa

Laga terus berjalan ketat di set 2 bahkan sempat terjadi skor 22-22. GS Caltex lantas mendapatkan game point di angka 23-24 namun Hillstate kembali bisa menyamakan skor. Perjuangan keras tuan rumah pada akhirnya berbuah manis dengan kemenangan 29-27.

Memasuki set 3 GS Caltex masih dominan dan sempat memegang keunggulan 8-12. Tidak banyak yang bisa diperbuat Hillstate dan mereka menyerah 22-25 di set 3.

Ketika butuh kemenangan di set 4, Hillstate mengganti Moma Bassoko dengan Hwang Yeon-ju. Perubahan juga dilakukan pelatih di posisi libero saat awal set 4. Kim Yeon-kyun keluar digantikan Lee Young-jo.

  • Jadwal Voli Internasional 2025: Termasuk VNL & Kejuaraan Dunia
  • Jadwal Red Spark Ronde 6 Liga Voli Korea 2025 & Klasemen Terbaru

Sayangnya perubahan yang dilakukan tidak terlalu berdampak pada permainan Hillstate. GS Caltex masih saja mendominasi pertandingan dan menutup laga dengan skor 21-25. Hasil akhir, GS Caltex unggul skor set 1-3.

Dari statistik pertandingan, serangan GS Caltex di laga ini sangat ampuh dalam menghajar pertahanan Hillstate. Terbukti dari 68 poin attack yang diraih GS Caltex atau berkontribusi sebesar 67 persen dari keseluruhan angka yang mereka cetak. Sedangkan Hillstate hanya mengemas 48 poin attack atau 52 persen dari jumlah poin mereka.

Di sisi lain Hillstate unggul dalam hal poin service ace sejumlah 8 poin berbanding 2 poin milik GS Caltex. Sedangkan dalam dua aspek perolehan poin lain kedua tim cukup seimbang.

Hillstate meraih 8 poin block dan GS Caltex 6 poin block. Hillstate di sisi lain mendapatkan 27 poin dari error lawan. Dalam hal yang sama, GS Caltex mendapatkan 26 poin.

Baca Juga :  Sudirman Cup 2025: Matsuyama/Shida Tersingkir oleh Dominasi Ganda Nomor Satu Dunia

Di laga ini Silva masih menjadi pendulang poin terbanyak dengan 29 poin. Top skor Hillstate sendiri adalah Moma Bassoko dengan 19 poin yang ia dapatkan dalam tiga set.

Hasil ini membuat Hillstate masih tertahan di posisi ketiga dengan 57 poin, terpaut tiga poin dari Red Sparks di atasnya. Kekalahan ini tentu merugikan Hillstate dalam perburuan posisi runner-up jelang pertandingan playoff melawan Red Sparks.

Sedangkan GS Caltex memang masih di posisi juru kunci dengan 30 poin. Tapi mereka kini hanya terpaut satu poin dari AI Peppers di peringkat enam.

Klasemen Liga Voli Putri Korea 2024-25

Berikut klasemen Liga Voli Putri Korea 2024-25 usai pertandingan Hillstate vs GS Caltex, Minggu 2 Maret 2025:

No. Team Pld W L Pts SW SL SR SPW SPL SPR 1 Pink Spiders 32 26 6 77 85 36 2.361 2799 2444 1.145 2 Red Sparks 32 22 10 60 77 53 1.453 2883 2775 1.039 3 Hillstate 32 18 14 57 71 53 1.340 2820 2634 1.071 4 IBK Altos 32 13 19 40 51 68 0.750 2558 2670 0.958 5 Hi-Pass 31 13 18 38 54 68 0.794 2631 2740 0.960 6 AI Peppers 31 10 21 31 46 74 0.622 2511 2690 0.933 7 GS Caltex 32 9 23 30 47 79 0.595 2656 2905 0.914

  • Format Final Four Voli Proliga 2025 & Syarat Lolos Grand Final
  • Kapan Final Four Proliga 2025 Dimulai & Tayang Live di Mana?

Berita Terkait

Barcelona Kebobolan Tiga Gol: Sang Penyerang Ukir Sejarah Baru!
Remontada Barcelona Berbuah Petaka: Lewandowski Cedera, El Clasico Terancam!
Claudio Ranieri Lanjut Membara: AS Roma Targetkan Kejayaan 2025!
Erick Thohir Buka Pendaftaran: Cari Pelatih & Pemain Terbaik Timnas Indonesia!
Erick Thohir Ungkap Kandidat Pelatih Timnas U-20 Pengganti Indra Sjafri
Saksikan Final Sengit: Link Live Streaming Uzbekistan vs Arab Saudi U-17!
Ragnar Oratmangoen Sakit: Ancaman Timnas Indonesia Lawan China?
Arsenal Hancurkan Ipswich 0-4: Liverpool Gagal Pesta Juara Lebih Awal!

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 03:07 WIB

Barcelona Kebobolan Tiga Gol: Sang Penyerang Ukir Sejarah Baru!

Senin, 21 April 2025 - 02:44 WIB

Remontada Barcelona Berbuah Petaka: Lewandowski Cedera, El Clasico Terancam!

Senin, 21 April 2025 - 02:11 WIB

Claudio Ranieri Lanjut Membara: AS Roma Targetkan Kejayaan 2025!

Senin, 21 April 2025 - 01:27 WIB

Erick Thohir Buka Pendaftaran: Cari Pelatih & Pemain Terbaik Timnas Indonesia!

Senin, 21 April 2025 - 00:43 WIB

Saksikan Final Sengit: Link Live Streaming Uzbekistan vs Arab Saudi U-17!

Berita Terbaru