BOLASPORT.COM – Sebuah momen yang sudah lama tidak terjadi muncul pada sesi practice MotoGP Thailand 2025. Dua pembalap Honda di posisi 10 besar untuk lolos langsung ke Q2!
Honda mengawali musim dengan raihan positif setelah dua pembalapnya tampil impresif pada Practice MotoGP Thailand 2025.
Pembalap Honda yang masuk ke dalam 10 besar tercepat adalah Joan Mir dan Johann Zarco pada sesi practice yang digelar di Sirkuit Buriram, Thailand, Jumat (28/2/2025).
Joan Mir bahkan sudah menunjukkan potensi Honda pada 15 menit pertama sesi.
Pembalap Honda HRC Castrol itu menembus posisi tiga besar dengan torehan waktu 1 menit 30,063 detik.
Mir tampil cukup stabil selama sesi latihan yang berlangsung selama 60 menit.
Juara Dunia MotoGP 2020 itu akhirnya berhasil menyelesaikan sesi latihan dengan berada di posisi keenam dengan catatan waktu 1 menit 29,398 detik.
Mir terpaut 0,378 detik dari pembalap tercepat pada sesi latihan yaitu Alex Marquez (BK8 Gresini Racing).
Baca Juga: Hasil Practice MotoGP Thailand 2025 – Alex Asapi Marc Marquez, Nasib Francesco Bagnaia Tragis karena Pembalap Tim Valentino Rossi
Pembalap Honda kedua yang berhasil menembus Q2 adalah Johann Zarco.
Rider tim satelit LCR Honda itu memang sudah menjadi tulang punggung pabrikan asal Jepang sejak musim lalu.
Sosok veteran berusia 34 tahun itu sering meraih hasil lebih baik daripada tiga pembalap Honda lainnya.
Zarco menyelesaikan sesi practice tepat di urutan ke-10 dengan torehan waktu terbaik 1 menit 29,608 detik.
Honda sebenarnya berpeluang menempatkan tiga pembalapnya sekaligus pada posisi 10 besar bersama Luca Marini.
Rekan setim Joan Mir tersebut sempat berada di posisi 10 besar sebelum akhirnya tergeser pada 15 menit terakhir sesi.
Meski begitu, pencapaian tersebut memberi harapan bagi Honda yang berupaya keluar dari masa-masa sulit.
Bagaimana tidak? Musim lalu saja cuma Zarco yang berhasil menjadi pembalap 10 besar pada sesi practice.
Zarco mencatatkan tiga kali lolos langsung ke Q2 pada GP Aragon, GP Barcelona, dan GP Thailand.
Selain itu, tim Jepang lainnya yakni Yamaha juga berhasil menempatkan satu pembalapnya pada 10 besar lewat Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha).
Kejutan pada seri pembuka MotoGP 2025 juga terjadi pada penampilan impresif pembalap rookie Aprilia, Ai Ogura.
Pembalap Trackhouse Racing itu untuk pertama kalinya akan memperebutkan posisi start usai menyelesaikan sesi practice di urutan kesembilan.
Ai Ogura, bernaung di bawah Honda hingga kelas Moto2, mencatatkan waktu terbaiknya dengan 1 menit 29,597 detik.
Pada sesi pagi, Ogura juga berhasil menembus 10 besar dengan berada di posisi tujuh pada Free Practice 1.
Baca Juga: MotoGP Thailand 2025 – Kejutan Rookie Aprilia pada Sesi Pagi, Cuma Berjarak 0,49 Detik di Belakang Marc Marquez