Merinding, di Bawah Air Yang Tenang Ini Teronggok Toyota Avanza Hitam, Begini Ceritanya

- Penulis

Jumat, 28 Februari 2025 - 10:55 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

GridOto.com – Dalam foto yang diberi kotak merah di atas menyimpan cerita bikin merinding.

Karena di bawah air yang tenang tersebut, teronggok sebuah Toyota Avanza hitam.

Lokasinya di kanal Tritura Antang Jl Inspeksi Kanal Tamangapa Utara, Bangkala, Manggala, kota Makassar, Sulawesi Selatan.

Avanza hitam tersebut tercebur ke dalam kanal saat berisi enam orang pada malam hari, (26/2/25).

Belakangan diketahui, Avanza tersebut ternyata armada travel pelat hitam yang membawa satu orang laki-laki sebagai sopir dan lima wanita yang merupakan penumpang.

Saat foto diambil pada pagi harinya, (27/2/25), Avanza tersebut masih tenggelam di dalam kanal tanpa menyisakan apapun.

Hanya terlihat samar-samar dari atas bagian atap Avanza.

Baca Juga: Niat Naik Kapal Ferry, Daihatsu Xenia Ini Malah Terjun Bebas ke Laut, Begini Kronologinya

Seorang warga bernama Feri mengatakan, Avanza terjun ke kanal saat hujan deras sekitar pukul 22:10 Wita.

Kala Avanza tersebut terbang mengarah ke kanal, Feri tengah berada di masjid berjarak 10 meter dari TKP.

Baca Juga :  Garasi Ambruk Ditindih Makhluk Tinggi Lebat, Dua Avanza dan Dua Mobil Lain Terima Nasib

Pengakuan Feri, tiba-tiba mendengar orang berteriak mencari tali.

Ia pun melihat keluar dan sudah banyak orang di pinggir kanal.

Feri pun mendekat dan melihat evakuasi penumpang dan sopir Avanza.

Ada enam orang dalam mobil, satu laki-laki dan lima perempuan.

Mereka dievakusi menggunakan bambu oleh warga dan pengendara yang melintas.

Baca Juga: Angkot D01 Tenggelam Miring di Kali Grogol, Sopir Keluar Trayek Terkecoh Genangan

“Di mobil ada enam orang, satu laki-laki dan lima perempuan,” katanya, (27/7/25) disitat dari Tribun-Timur.com.

Feri menuturkan, Avanza travel itu diduga melaju dari arah Jl Tun Abdul Razak, Gowa menuju arah Waduk Tunggu Pampang.

Avanza tersebut hendak mengantar penumpang. Namun, nahas alami kecelakaan.

Sopir mobil dan dua penumpang dilarikan ke rumah sakit untuk mendapat pertolongan.

Sedangkan tiga penumpang lainnya langsung di bawa ke rumah masing-masing.

“Sopirnya setelah dievakuasi tiba-tiba sakit, jadi langsung di bawa ke rumah sakit. Dua penumpang juga dibawa ke rumah sakit,” tuturnya.

Informasi terakhir didapatkan, sopir Avanza meninggal dunia dan telah disemayamkan di rumah duka di Sudiang, Makassar, Sulsel.

Baca Juga :  Kijang Innova Reborn Hitam Kena Tilang, Polisi Tunjuk-tunjuk Pelat Nomor

Baca Juga: Ajari Ayah Nyetir Mobil Berakhir Tenggelam di Embung, Ini Bahayanya Belajar Mengemudi Tanpa Instruktur

Sementara Kanit Lantas Polrestabes Makassar, Iptu Jerryanto menjelaskan terkait kecelakaan tunggal tersebut.

“Kejadiannya tadi malam, Rabu malam sekitar pukul 20:30 Wita,” kata Jerryanto ditemui wartawan di lokasi, (27/2/25) mengutip Tribun-Timur.com.

Saat Avanza tercebur ke dalam kanal, kata Jerryanto, mobil berisi enam orang penumpang dan sopir.

Namun nahas, lanjut Jerry, sang sopir meninggal dunia saat hendak mendapat pertolongan medis di rumah sakit.

“Kejadiannya, (penumpang,-red) berjumlah enam orang, terdiri dari sopir. Ia (sopir) meninggal di RS Primaya Hospital,” ujarnya.

Sang sopir diketahui bernama H Sukarman (55) warga Biringkanaya, Kota Makassar.

Untuk Avanza yang tercebur kata dia, telah dilakukan proses evakuasi.

“Saat ini (27/2/25,-red) kami melaksanakan Evakuasi kendaraan di Jalan Tamangapa Raya 3, Kecamatan Manggala,” terang Jerry.

“Kedalaman kanal kami belum ketahui pasti, karena sekitar 10 meter,” lanjutnya.

Berita Terkait

Bentuknya Kecil Jangan Asal Ganti, Bisa Kebakaran Kalau Beda Warna Beda Ukuran
Mobil Bekas Honda Mobilio Cocok Untuk Mudik Bersama Keluarga, Segini Harganya
Ini Pengaruh Ban Rolling Resistance Rendah Pada Mobil Listrik
Cocok Buat Adventure Pas Mudik, Seberapa Irit Daihatsu Terios Terbaru?
Kenali Tanda-Tanda Kerusakan Power Steering Mobil
Bisa Ditiru, Kebiasaan Ini Cegah Baut CVT Motor Matic Karat dan Slek
JAECOO J7 SHS Hybrid Bisa Berjalan Ratusan KM Dengan Mesin Mati!
Jangan Kaget, Ternyata Segini Harga Aki Suzuki Ertiga Hybrid

Berita Terkait

Sabtu, 1 Maret 2025 - 09:55 WIB

Bentuknya Kecil Jangan Asal Ganti, Bisa Kebakaran Kalau Beda Warna Beda Ukuran

Sabtu, 1 Maret 2025 - 08:55 WIB

Mobil Bekas Honda Mobilio Cocok Untuk Mudik Bersama Keluarga, Segini Harganya

Jumat, 28 Februari 2025 - 10:55 WIB

Merinding, di Bawah Air Yang Tenang Ini Teronggok Toyota Avanza Hitam, Begini Ceritanya

Jumat, 28 Februari 2025 - 10:55 WIB

Ini Pengaruh Ban Rolling Resistance Rendah Pada Mobil Listrik

Jumat, 28 Februari 2025 - 09:35 WIB

Cocok Buat Adventure Pas Mudik, Seberapa Irit Daihatsu Terios Terbaru?

Berita Terbaru