BULELENG, KOMPAS.com – Kapal pesiar MV Anthem of The Seas berbendera Royal Caribbean yang membawa ribuan wisatawan mancanegara (wisman) berlabuh pada Kamis (27/2/2025) di dermaga Pelabuhan Celukan Bawang, Kecamatan Gerokgak, Kabupaten Buleleng, Provinsi Bali.
Kehadiran kapal pesiar mewah itu disambut meriah dengan serangkaian penyambutan yang menampilkan seni dan tarian tradisional Bali.
Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Buleleng, Gede Dody Sukma Oktiva Askara mengatakan, kapal pesiar tersebut membawa 4.291 orang penumpang serta 1.550 orang kru.
Baca juga: Kapal Pesiar Le Jacques Cartier Bawa 132 Turis Asing Singgah di Sumbawa
Saat berada di Buleleng, ribuan wisatawan tersebut akan diajak menikmati sejumlah destinasi andalan di Bali Utara.
Mereka akan diajak untuk mengunjungi Munduk Sightseeing yang menawarkan pemandangan perbukitan asri, Twin Lake yang memukau, yakni Danau Buyan dan Tamblingan, serta Bali Handara yang terkenal dengan gerbang ikoniknya.
Tak hanya itu, sejumlah wisatawan juga diajak untuk menjelajahi Puri Singaraja yang kaya akan sejarah, menikmati snorkeling di perairan jernih Pulau Menjangan, hingga mengikuti City Tour Singaraja yang menghadirkan nuansa budaya dan kehidupan lokal.
“Pantai Lovina yang terkenal dengan lumba-lumbanya serta Vihara Banjar yang memiliki keunikan arsitektur khas juga turut menjadi bagian dari perjalanan mereka,” ujarnya, Kamis di Buleleng.
“Kami ajak ke sana, kami bekerja sama dengan para pelaku pariwisata dan beberapa guide pihak ketiga,” kata Dody.
Baca juga: Penampakan Kapal Pesiar Mewah Berlabuh di Sabang, Bawa 214 Turis
Ia mengatakan, kedatangan kapal pesiar MV Anthem of The Seas ini tidak hanya menjadi momen penting bagi industri pariwisata, tetapi juga membawa dampak positif yang besar terhadap perekonomian lokal.
Sektor transportasi, restoran, hingga berbagai usaha wisata lainnya turut merasakan manfaat dari kunjungan wisatawan mancanegara ini.
“Dengan semakin banyaknya kapal pesiar yang singgah, diharapkan perekonomian masyarakat sekitar dapat terus berkembang secara berkelanjutan,” ucapnya.