Masuk Ancol Gratis Sepanjang Ramadan, Ngabuburit Makin Seru

- Penulis

Kamis, 27 Februari 2025 - 13:44 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

jpnn.com, JAKARTA – Ancol menggratiskan tiket masuk bagi masyarakat yang ingin menunggu waktu menjelang berbuka puasa alias ngabuburit di destinasi wisata yang ada di utara Jakarta tersebut. Program tiket gratis itu akan berlaku sepanjang Ramadan.

“Ini sebagai wujud apresiasi dan sarana berbagi kebahagiaan di bulan penuh berkah,” kata Corporate Communication PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk Ariyadi Eko Nugroho di Jakarta, Kamis.

Ia mengajak masyarakat untuk menyelami keindahan suasana senja di salah satu destinasi rekreasi yang menjadi ikon Jakarta.

Menurut dia program tiket gratis Ramadan ini berlangsung dari tanggal 1 Maret hingga 28 Maret 2025 dan dapat digunakan saat waktu ngabuburit jelang buka puasa, mulai pukul 17.00 WIB hingga 23.00 WIB.

Baca Juga: Transjakarta akan Tutup Layanan Rute 5D Rute Cililitan-Ancol

Ia mengatakan untuk memastikan kenyamanan dan kelancaran kunjungan, reservasi daring wajib dilakukan melalui tautan khusus di laman resmi Ancol.

Baca Juga :  Kompolnas Pantau Langsung Sidang Kode Etik Eks Kasat Reskrim Jaksel AKBP Bintoro

“Setiap alamat email pendaftar akan mendapatkan satu tiket gratis individu, belum termasuk kendaraan,” kata dia.

Ia menjelaskan program tiket gratis ini hanya mencakup akses gratis ke kawasan Ancol dan tidak berlaku untuk unit rekreasi berbayar di dalamnya, seperti Dufan Ancol, Sea World Ancol, Samudra Ancol, Atlantis Ancol, dan Jakarta Bird Land Ancol.

Menurut dia program ini sangat tepat dimanfaatkan bagi pengunjung yang ingin berbuka puasa bersama baik dengan keluarga, kerabat maupun rekan kerja.

Baca Juga: 2 Kapal Terbakar di Dermaga Ancol, Ada Korban Tewas

Ia menyebutkan banyak sekali pilihan kuliner yang tersedia di sepanjang pantai Ancol mulai dari Bandar Djakarta, Ayam tepi Laut, Solaria, Simpang Raya, Baso Afung, Kafe Hoax, Ombak Laut, Walking Drums hingga Jimbaran.

Semuanya menawarkan pilihan menu buka puasa yang menggiurkan serta fasilitas sholat juga tersebar di sepanjang pantai.

Baca Juga :  Anggun Klarifikasi Setelah Dituduh Sebagai Pendukung Zionis

“Bagi yang ingin menunaikan shalat tarawih, terdapat Masjid Baiturrahman yang akan melaksanakan tarawih berjamaah di sepanjang Ramadhan,” kata dia.

Baca Juga: Malam Tahun Baru, Ancol Hadirkan Pertunjukan 1.000 Drone hingga Pesta Kembang Api

Selain itu pengunjung juga dapat menikmati Festival Keajaiban Ramadan yang hadir khusus selama Ramadan ini di Stone Area Symphony of The Sea, Pantai Timur Ancol.

Bazar kuliner akan menemani semua pengunjung yang menikmati program ini, selain itu akan hadir pula live music dan bincang-bincang (talkshow) setiap akhir pekan.

Dia berharap program ini dapat menjadi bagian dari momen kebersamaan dan kebahagiaan masyarakat dalam menyambut serta menjalankan ibadah di bulan Ramadan

“Kesempatan ini tidak hanya menawarkan pengalaman rekreasi yang berbeda, tetapi juga mempererat tali silaturahmi di tengah suasana Ramadan yang penuh kedamaian,” kata dia.(antara/jpnn)

Berita Terkait

View Setenang Ini Cuma 11 Menit dari Pemandian Air Panas Guci Tegal,Bisa Camping Sembari Healing
11 Tempat Ngabuburit di Pacet yang Wajib Dikunjungi Saat Bulan Puasa
5 Tips Liburan ke Pantai, Jangan Lupa Bawa Sunscreen dan Jaga Kebersihan yah!
7 Tempat Ngabuburit di Cikarang yang Seru dan Nyaman
Pantai Seindah Ini Cuma 30 Menitan dari Ende NTT,Dihiasi Batu-batu cantik,Warna Hijau Sampai Ungu
Modus Penipuan dan Bahaya Perlu Diketahui Pelancong sebelum Berlibur
5 Hal Menarik di Watergong Resto dan Wisata Klaten,Destinasi Wisata Hits dengan Sungai Jernih
Apakah Ini Hotel Paling Mewah di Amerika?

Berita Terkait

Senin, 3 Maret 2025 - 10:15 WIB

View Setenang Ini Cuma 11 Menit dari Pemandian Air Panas Guci Tegal,Bisa Camping Sembari Healing

Senin, 3 Maret 2025 - 10:15 WIB

11 Tempat Ngabuburit di Pacet yang Wajib Dikunjungi Saat Bulan Puasa

Senin, 3 Maret 2025 - 10:14 WIB

5 Tips Liburan ke Pantai, Jangan Lupa Bawa Sunscreen dan Jaga Kebersihan yah!

Senin, 3 Maret 2025 - 08:55 WIB

7 Tempat Ngabuburit di Cikarang yang Seru dan Nyaman

Senin, 3 Maret 2025 - 08:45 WIB

Pantai Seindah Ini Cuma 30 Menitan dari Ende NTT,Dihiasi Batu-batu cantik,Warna Hijau Sampai Ungu

Berita Terbaru

Cara Mendapatkan Klien Pertama dengan Mudah (Freepik)

RagamTips

Cara Mendapatkan Klien Pertama dengan Mudah

Jumat, 14 Mar 2025 - 21:06 WIB