Bandung Banjir, Pj Gubenur Bey Machmudin Lakukan Peninjauan di Lokasi Jalan Arjuna

Avatar photo

- Penulis

Minggu, 26 Januari 2025 - 09:10 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandung Banjir, Pj Gubenur Bey Machmudin Lakukan Peninjauan di Lokasi Jalan Arjuna (dok. Biro Adpim Jabar)

Bandung Banjir, Pj Gubenur Bey Machmudin Lakukan Peninjauan di Lokasi Jalan Arjuna (dok. Biro Adpim Jabar)

RAGAMUTAMA.COM – Sabtu pagi, 25 Januari 2025, Penjabat Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin, turun langsung ke lokasi banjir di Jalan Arjuna, RT 02/RW 05, Kota Bandung.

Kehadirannya di sana menjadi wujud keprihatinan sekaligus upaya mendalami akar permasalahan banjir yang merendam kawasan tersebut.

Banjir ini bermula dari derasnya hujan yang mengguyur wilayah Lembang, Kabupaten Bandung Barat, sehari sebelumnya.

Akibatnya, Sungai Citepus meluap, merendam puluhan rumah warga. Salah satu rumah bahkan mengalami kerusakan parah, tembok belakangnya jebol sepanjang dua meter, dapur dan bagian depan rumah hancur, serta barang-barang di dalamnya terendam air.

Saat meninjau lokasi, Bey menyoroti pengelolaan pembangunan di sepanjang aliran sungai yang dinilainya menjadi salah satu penyebab utama banjir.

Baca Juga :  Satpol PP DKI Pantau Tren Viral Berburu Koin Jagat, Fasilitas Umum Jadi Perhatian

Ia menyebut, masalah serupa tidak hanya terjadi di Bandung, tetapi juga di Sukabumi beberapa waktu lalu.

“Kondisi seperti ini tak boleh dibiarkan terus terjadi. Kita butuh kebijakan menyeluruh yang melibatkan berbagai pihak agar bencana semacam ini bisa diminimalisir,” ungkapnya dengan nada tegas.

Bey juga menyoroti sikap masyarakat yang sudah terbiasa menghadapi banjir, meski skala bencana tahun ini jauh lebih besar.

“Banjir sebesar ini sebenarnya tidak boleh dianggap biasa. Ini adalah tanda bahwa kita harus segera bertindak mencari solusi agar warga tidak terus dirugikan,” tambahnya.

Baca Juga :  Dugaan Suplai Senjata ke KKB, Tiga Oknum TNI Diperiksa di Bandung

Selain melihat langsung dampak banjir, Bey berkomitmen untuk membawa persoalan ini ke tingkat lebih tinggi.

Ia berencana menyampaikan laporan lengkap kepada Gubernur Jawa Barat yang terpilih nantinya.

“Penanganan masalah banjir memerlukan koordinasi lintas wilayah. Bukan hanya tanggung jawab satu daerah, tetapi melibatkan seluruh wilayah yang berada di sepanjang aliran sungai. Saya berharap ini bisa menjadi kebijakan prioritas di masa mendatang,” ujarnya.
Tidak hanya di Jalan Arjuna, banjir juga melanda wilayah Rancaekek, Kabupaten Bandung.

Situasi ini mempertegas kebutuhan akan langkah konkret dan strategi jangka panjang untuk mengurangi risiko bencana di masa depan.

Berita Terkait

Warga Bandung Dihebohkan Kembang Api di Pussenif, Suara Terdengar Hampir Satu Jam
Kebakaran Dahsyat di Kandang Ayam Klungkung, Diduga Akibat Kebocoran Gas
Tol Cipali Mulai Padat! Contra Flow Diberlakukan di KM 162–169, Ini Penjelasannya
Jakarta Terapkan Ganjil Genap Kamis Ini 27 Maret 2025, Kendaraan Berpelat Ganjil Diberi Akses
Dugaan Suplai Senjata ke KKB, Tiga Oknum TNI Diperiksa di Bandung
Revitalisasi Monumen Puputan Badung Dimulai, Sentuhan Edukatif Siap Hadir di Denpasar
Pohon Tumbang di Jalan Raya Kuta Badung, Seorang Ibu Meninggal dan Anaknya Selamat
Waspada Bencana Saat Mudik! Ini Langkah BPBD Jabar Hadapi Ancaman Cuaca Ekstrem

Berita Terkait

Rabu, 9 April 2025 - 18:47 WIB

Warga Bandung Dihebohkan Kembang Api di Pussenif, Suara Terdengar Hampir Satu Jam

Jumat, 28 Maret 2025 - 10:19 WIB

Kebakaran Dahsyat di Kandang Ayam Klungkung, Diduga Akibat Kebocoran Gas

Kamis, 27 Maret 2025 - 11:50 WIB

Tol Cipali Mulai Padat! Contra Flow Diberlakukan di KM 162–169, Ini Penjelasannya

Kamis, 27 Maret 2025 - 11:24 WIB

Jakarta Terapkan Ganjil Genap Kamis Ini 27 Maret 2025, Kendaraan Berpelat Ganjil Diberi Akses

Rabu, 26 Maret 2025 - 13:26 WIB

Dugaan Suplai Senjata ke KKB, Tiga Oknum TNI Diperiksa di Bandung

Berita Terbaru

urban-infrastructure

Investor Merapat: Peluang Proyek Tol dan Air Rp160 Triliun di Indonesia

Minggu, 20 Apr 2025 - 00:15 WIB