Hasil Liga Inggris – Dihiasi 2 Gol Haram, Liverpool Perkasa di Kandang Man City

- Penulis

Senin, 24 Februari 2025 - 07:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

RAGAMUTAMA.COM – Liverpool meraih kejayaan saat menantang Manchester City pada matchday ke-26 Liga Inggris 2024-2025.

Bertindak sebagai tamu di Etihad Stadium, Minggu (23/2/2025), Liverpool sukses menundukkan Manchester City dengan skor 2-0.

Dua go dari Mohamed Salah dan Dominik Szoboszlai menghasilkan tiga poin bagi raksasa Merseyside.

Partai akbar kali ini juga diwarnai dua gol yang dianggap ‘haram’ alias dianulir.

Berkat kemenangan terbaru, Liverpool semakin nyaman memuncaki klasemen.

Anak asuhan Arne Slot memimpin tabel sambil mengantongi 64 poin.

Liverpool unggul 11 angka atas Arsenal selaku rival terdekat.

Sementara itu, City menduduki tangga keempat dan punya 44 angka.

Jalannya pertandingan

Laga berjalan enam menit ketika City mengkreasi peluang pertama lewat tendangan jarak jauh Phil Foden.

Bola hasil lesakkan Foden mengarah ke tengah gawang, tapi dapat ditangkap oleh kiper Alisson Becker.

Sementara City terus menyerang, Liverpool justru membuka keunggulan pada menit ke-15.

Gol pertama The Reds bermula dari umpan Dominik Szoboszlai ke tengah kotak penalti dan kemudian disambar Mohamed Salah dengan sepakan kaki kiri.

Baca Juga :  Erspo Rilis Jersey Tandang Timnas Indonesia, Skuad Garuda Punya Semangat Baru dalam Balutan Seragam Putih

Setelah Liverpool memimpin perolehan skor, City lebih rajin memberikan tekanan.

Omar Marmoush berupaya membobol gawang musuh lewat sepakan dari pojok luar kotak penalti.

Namun, upaya penyerang asal Mesir itu dapat diredam oleh Alisson.

Tendangan bebas Foden juga dimentahkan Alisson.

Partai berjalan setengah jam, suporter tuan rumah bergemuruh usai Marmoush menggetarkan gawang Liverpool.

Akan tetapi, keceriaan berubah jadi kecewa karena gol sang bomber dianulir akibat offside.

Lagi-lagi Liverpool mencuri gol ketika City sedang asyik menyerang.

Szoboszlai menggandakan keunggulan Liverpool pada menit ke-38 usai menaklukkan Ederson dengan tembakan mendatar dari dekat titik penalti.

Skor 2-0 untuk Si Merah tak berubah sampai babak pertama selesai.

Selepas rehat, tepatnya menit ke-59, Curtis Jones merobek gawang City usai memaksimalkan umpan Szoboszlai.

Usai diulas melalui VAR, gol tersebut dibatalkan karena dianggap offside.

Baca Juga :  Barcelona Bantai Dortmund 4-0: Hasil Liga Champions yang Menggemparkan!

Luis Diaz mencoba peruntungan dengan tembakan melalui pojok luar kotak penalti City.

Bola hasil sepakan Diaz melunjur deras ke gawang, namun bisa ditepis Ederson.

City balas memberikan ancaman via tendangan voli Jeremy Doku.

Dasar apes, lesakkan si winger timnas Belgia diblok Alisson.

Masuk menit ke-85, Szoboszlai mendapat ruang tembak yang begitu dekat dari gawang City.

Sayangnya, gempuran dia gagal berbuah gol setelah diblok kiper.

Skor tak berubah sampai akhir laga dan Liverpool berhak atas tiga poin.

Man City 0-2 Liverpool (Mohamed Salah 14′, Dominik Szoboszlai 37′)

Man City: 31-Ederson, 6-Nathan Ake, 24-Josko Gvardiol, 82-Rico Lewis, 45-Abdukodhir Khusanov, 17-Kevin De Bruyne, 47-Phil Foden, 14-Nico Gonzalez, 7-Omar Marmoush, 11-Jeremy Doku, 26-Savinho

Pelatih: Pep Guardiola

Liverpool: 1-Alisson Becker, 4-Virgil van Dijk, 26-Andrew Robertson, 66-Trent Alexander-Arnold, 5-Ibrahima Konate, 17-Curtis Jones, 8-Dominik Szoboszlai, 10-Alexis Mac Allister, 38-Ryan Gravenberch, 11-Mohamed Salah, 7-Luis Diaz

Pelatih: Arne Slot

Berita Terkait

Real Madrid Kirim Sinyal Bahaya ke Arsenal di UCL 2025
Jadwal Panas Liga Champions: Dortmund Tantang Barcelona, Aston Villa Hadapi PSG
PSSI Mantap Ajukan Kudus: Ambisi Gelar Piala AFF U-16 & Kualifikasi Asia U-17
Drama MotoGP: Insiden Mengerikan Vinales Picu Aturan Tekanan Ban Baru!
Piala Asia U-17 2025: Indonesia Ukir Sejarah, Raih Rekor Penampilan Paling Buruk
Morbidelli Lega Tampil Lebih Baik di Qatar Saat Rossi Hadir
Francesco Bagnaia Ungkap Penyesalan Mendalam di MotoGP Qatar 2025
Erick Thohir Terharu: Kisah Inspiratif Pemain Timnas U17 Indonesia!

Berita Terkait

Rabu, 16 April 2025 - 02:43 WIB

Real Madrid Kirim Sinyal Bahaya ke Arsenal di UCL 2025

Rabu, 16 April 2025 - 00:20 WIB

PSSI Mantap Ajukan Kudus: Ambisi Gelar Piala AFF U-16 & Kualifikasi Asia U-17

Rabu, 16 April 2025 - 00:07 WIB

Drama MotoGP: Insiden Mengerikan Vinales Picu Aturan Tekanan Ban Baru!

Rabu, 16 April 2025 - 00:00 WIB

Piala Asia U-17 2025: Indonesia Ukir Sejarah, Raih Rekor Penampilan Paling Buruk

Selasa, 15 April 2025 - 23:55 WIB

Morbidelli Lega Tampil Lebih Baik di Qatar Saat Rossi Hadir

Berita Terbaru

finance

Investasi Rp1,7 Triliun: Pabrik China Hadir di KEK Batang

Rabu, 16 Apr 2025 - 02:51 WIB

sports

Real Madrid Kirim Sinyal Bahaya ke Arsenal di UCL 2025

Rabu, 16 Apr 2025 - 02:43 WIB

finance

5 Ide Bisnis Foto Prewedding Unik dan Menguntungkan

Rabu, 16 Apr 2025 - 01:15 WIB