Jadwal Bola Voli V-League Korea Selatan Hari Ini, Klasemen, dan Top Skor Terkini

- Penulis

Minggu, 23 Februari 2025 - 11:37 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

RAGAMUTAMA.COM, Jakarta – Jadwal Liga Bola Voli Putri Korea Selatan (V-League) memasuki fase akhir. Mulai pekan depan akan hadir putaran keenam atau yang terakhir.

Secara umum perebutan tiket ke babak berikut sudah terpetakan dengan jelas. Pink Spiders sudah hampir pasti lolos ke final sebagai tim yang memuncaki klasemen babak reguler. Sedangkan tiket playoff semifinal sudah direbut Red Sparks dan Hillstate.

Lalu, apa yang bisa dinantikan dari rangkaian laga putaran keenan. Persaingan berebut posisi kedua klasemen masih akan berlangsung menarik. Posisi kedua menjanjikan posisi tuan rumah dalam fase awal playoff semifinal.

Saat ini, Red Sparks menempati posisi kedua klasemen. Mereka unggul satu poin dari juara bertahan Hillstate. Dengan enam laga tersisa, persaingan keduanya diprediksi akan tetap berlangsung ketat.

Pada awal putaran keenam Red Sparks akan menghadapi GS Caltex pada Rabu, 26 Februari 2025. Sedangkan Hillstate akan melawan Hi-Pass sehari kemudian.

Baca Juga :  Gelagat Marc Marquez Kesal Diremehkan, Ungkapan Sesumbar Jadi Juara Dunia Bareng Ducati Muncul Lagi

Putaran keenam juga akan menampilkan persaingan berebut posisi top skor. Pemain Indonesia yang membela Red Sparks, Megawati Hangestri, masih ada di posisi tiga besar. Ia sudah mampu melewati torhan 700 poin dan kini mengumpulkan 702 angka dari 29 pertandingan yang diikutinya. Ia tertinggal cukup jauh dari Giselle Silva (GS Caltex) yang mengemas 814 poin dan Victoria Danchak (IBK) yang meraih 750 poin.

Hasil dan Jadwal V-League 2024-2025

Minggu, 23 Februari 2025

14:00 Hi-Pass vs AI Peppers

Selasa, 25 Februari 2025

17:00 Pink Spiders vs IBK

Rabu, 26 Februari 2025

17:00 GS Caltex vs Red Sparks

Kamis, 27 Februari 2025

17:00 Hi-Pass vs Hillstate

Jumat, 28 Februari 2025

17:00 IBK vs Ai Peppers

Klasemen V-League 2024-2025

1. Pink Spiders: 30 kali main, 25 menang, 73 poin

2. Red Sparks: 29 kali main, 20 menang, 55 poin

Baca Juga :  Kejuaraan Asia 2025: Dejan/Fadia Tersingkir, Rinov/Pitha Raih Kemenangan Penting

3. Hillstate: 30 kali main, 18 menang, 57 poin

4. IBK: 30 kali main, 12 menang, 37 poin

5. Hi-Pass: 29 kali main, 10 menang, 30 poin

6. AI Peppers: 30 kali main, 10 menang, 30 poin

7. GS Caltex: 30 kali main, 7 menang, 24 poin.

Daftar Top Skor V-League 2024-2025

1. Giselle Silva (GS Caltex): 26 laga, 814 poin

2. Victoria Danchak (IBK): 30 laga, 750 poin

3. Megawati Hangestri (Red Sparks): 29 laga, 702 poin

4. Letizia Moma Basoko (Hillstate): 30 laga, 644 poin

5. Vanja Bukilic (Red Sparks): 30 laga, 638 poin

6. Kim Yeo-koung (Pink Spiders): 30 laga, 546 poin.

NAVER, CHOSUN, dan SPIKE menjadi rujukan penulisan artikel ini.

Pilihan Editor: Jadwal Proliga 2025 Minggu 23 Februari: Hari Terakhir Babak Reguler, Perebutan 2 Tiket Final Four

Berita Terkait

Barcelona Kebobolan Tiga Gol: Sang Penyerang Ukir Sejarah Baru!
Remontada Barcelona Berbuah Petaka: Lewandowski Cedera, El Clasico Terancam!
Claudio Ranieri Lanjut Membara: AS Roma Targetkan Kejayaan 2025!
Erick Thohir Buka Pendaftaran: Cari Pelatih & Pemain Terbaik Timnas Indonesia!
Erick Thohir Ungkap Kandidat Pelatih Timnas U-20 Pengganti Indra Sjafri
Saksikan Final Sengit: Link Live Streaming Uzbekistan vs Arab Saudi U-17!
Ragnar Oratmangoen Sakit: Ancaman Timnas Indonesia Lawan China?
Arsenal Hancurkan Ipswich 0-4: Liverpool Gagal Pesta Juara Lebih Awal!

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 03:07 WIB

Barcelona Kebobolan Tiga Gol: Sang Penyerang Ukir Sejarah Baru!

Senin, 21 April 2025 - 02:44 WIB

Remontada Barcelona Berbuah Petaka: Lewandowski Cedera, El Clasico Terancam!

Senin, 21 April 2025 - 02:11 WIB

Claudio Ranieri Lanjut Membara: AS Roma Targetkan Kejayaan 2025!

Senin, 21 April 2025 - 01:27 WIB

Erick Thohir Buka Pendaftaran: Cari Pelatih & Pemain Terbaik Timnas Indonesia!

Senin, 21 April 2025 - 00:43 WIB

Saksikan Final Sengit: Link Live Streaming Uzbekistan vs Arab Saudi U-17!

Berita Terbaru