TALE OF THE TAPE Daud Yordan vs Kambosos Jr Daud Menang Telak Rekor Tanding

- Penulis

Sabtu, 22 Februari 2025 - 08:26 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID – Petinju Indonesia asal Sukadana, Kalimantan Barat (Kalbar), Daud Yordan bakal melakoni pertarungan paling mendebarkan menghadapi petinju Australia George Kambosos Jr.

Daud Yordan yang saat ini anggota DPD RI dijadwalkan bertarung 12 ronde untuk memperebutkan gelar juara kelas super ringan, di Qudos Bank Arena, Sydney, Australia, Sabtu 22 Maret 2025 mendatang.

Menghadapi Kambosos Jr menjadi pertarungan paling bergengsi bagi Daud Yordan sepanjang karier tinju.

Bagaimana tidak, Kambosos Jr adalah mantan pemegang sabuk juara kelas ringan versi empat badan tinju berbeda (WBO, IBF, WBA, dan WBC Franchise).

Gelar itu ia raih berkat kemenangan angka mutlak menghadapi Teofimo Lopez, asal Amerika dalam pertarungan 12 ronde, di Madison Square Garden, New York City, Minggu 28 November 2021 silam.

Sebelum laga, Teofimo Lopez diprediksi bakal menang mudah. Namun, Kambosos Jr membalikkan prediksi itu.

Kambosos Jr tidak terlalu lama memegang 4 sabuk tersebut setelah ia kalah dua kali menghadapi juara dunia saat ini Devin Haney.

Baca Juga :  Final V-League: Red Sparks Tantang Pink Spiders, Rabu 2 April 2025

• KABAR DUKA dari Daud Yordan dan Chris John! Sosok Vital dalam Karier Tinju Meninggal Dunia

Petinju 31 tahun itu juga kalah kala menghadapi petinju tangguh lainnya, Vasyl Lomachenko.

Lalu bagaimana dengan Daud Yordan. Memang, Daud belum pernah menghadapi petinju-petinju sekelas Teofimo Lopez, Devin Haney dan Vasyl Lomachenko.

Namun dalam urusan rekor, petinju 37 tahun itu unggul telak dari Kambosos Jr. 

Daud sudah melakoni 47 pertarungan. Sebanyak 43 menang (31 di antaranya menang KO), 4 kali kalah (1 di antaranya kalah KO), dan tidak pernah imbang.

Sedangkan Kambosos Jr baru menjalani 23 pertarungan dengan 21 menang (10 di antaranya menang KO), 3 kali kalah (1 di antaranya kalah KO), dan tidak pernah imbang.

Meski lebih tua enam tahun dari Kambosos Jr , petinju yang akrab disapa “Cino” ini masih memiliki peluang untuk memenangkan pertarungan.

“Saya menargetkan menang KO,” kata Daud Yordan.

Berikut tale of the tape Daud Yordan vs George Kambosos Jr:

DAUD YORDAN 

Baca Juga :  Final Liga Voli Korea: Taktik Pelatih Red Sparks 'Sandera' Pacar Megawati, Strategi Cinta Rebut Gelar Juara?

Nama: Daud Yordan (37 tahun)

Julukan: Boxing Senator

Tempat Tinggal: Sukadana, Indonesia

Tempat Lahir: Ketapang, Indonesia

Gaya: Orthodox

Tinggi: 170cm

Jangkauan: 173cm

Rekor: 43 menang (31 di antaranya menang KO), 4 kali kalah (1 di antaranya kalah KO), tidak pernah imbang

• LIVE HASIL Luis Nery vs Kyonosuke Kameda: Duel Sengit Super Bantamweight di Tinju Dunia 2025

GEORGE KAMBOSOS Jr.

Nama: George Kambosos Jr (31 tahun)

Julukan: Ferocious

Rekor: 21 menang (10 di antaranya menang KO), 3 kali kalah (1 di antaranya kalah KO), tidak pernah imbang

Tempat tinggal: Sydney, New South Wales, Australia

Tempat lahir: Sydney, New South Wales, Australia

Gaya: Orthodox

Tinggi: 175cm

Jangkauan: 173cm

Pelatih: Javiel Centeno

Promotor: Lou DiBella

Manager: Peter Kahn. (*)

Baca Berita Terbaru Lainnya di GOOGLE NEWS

Dapatkan Berita Viral Via Saluran WhatsApp

!!!Membaca Bagi Pikiran Seperti Olahraga Bagi Tubuh!!!

Berita Terkait

Skuad ASEAN All-Stars Lawan Manchester United: Satu Tambahan Baru, Sebelas Nama Diumumkan
Cesc Fabregas: Komitmen Penuh di Como, Tolak Rumor Transfer
Foto: Aksi Juara Persib Bandung Taklukkan Bali United di Stadion!
Indonesia Jadi Tuan Rumah AFF U-23 2025: Mimpi Buruk Vietnam untuk STY?
Stefano Cugurra Tinggalkan Bali United: Akhir Kontrak Usai Liga 1 2024/2025
Proliga Memanas: Gresik Petrokimia Tantang Popivo, Nasib Megawati Hangestri?
Persib Bandung Taklukkan Bali United: Beckham Putra Jadi Bintang Lapangan!
Piala AFF U-23 2025: Indra Sjafri dan Erick Thohir Umumkan Kota Tuan Rumah

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 06:31 WIB

Skuad ASEAN All-Stars Lawan Manchester United: Satu Tambahan Baru, Sebelas Nama Diumumkan

Sabtu, 19 April 2025 - 06:28 WIB

Cesc Fabregas: Komitmen Penuh di Como, Tolak Rumor Transfer

Sabtu, 19 April 2025 - 06:11 WIB

Indonesia Jadi Tuan Rumah AFF U-23 2025: Mimpi Buruk Vietnam untuk STY?

Sabtu, 19 April 2025 - 06:07 WIB

Stefano Cugurra Tinggalkan Bali United: Akhir Kontrak Usai Liga 1 2024/2025

Sabtu, 19 April 2025 - 04:51 WIB

Proliga Memanas: Gresik Petrokimia Tantang Popivo, Nasib Megawati Hangestri?

Berita Terbaru

society-culture-and-history

Oriental Circus Indonesia: Bukan Bagian dari Taman Safari!

Sabtu, 19 Apr 2025 - 06:56 WIB

finance

Hadapi Resesi: 4 Strategi Jitu Investor Lindungi Aset

Sabtu, 19 Apr 2025 - 06:39 WIB

society-culture-and-history

Terungkap! Kisah Sukses di Balik Legenda Minyak Kayu Putih Cap Lang

Sabtu, 19 Apr 2025 - 06:35 WIB