IHSG Rebound 0,23% Mengawali Perdagangan Kamis (20/2), Melawan Arah Bursa Regional

- Penulis

Kamis, 20 Februari 2025 - 10:17 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

RAGAMUTAMA.COM – JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka rebound pada perdagangan Kami (20/2), melawan arah pasar regional.

Melansir RTI pukul 09.22 WIB, indeks naik 0,23% atau 15,335 poin ke level 6.810,203. Tercatat 247 saham naik, 180 saham turun dan 179 saham stagnan.

Total volume perdagangan 2,5 miliar saham dengan nilai transaksi apai Rp 1,8 triliun.

Sebanyak enam indeks sektoral menopang Langkah IHSG pagi ini. Tiga sector dengan kenaikann tertinggi yakni IDX-Techno 4,74%, IDX-Basic 1,54%, dan IDX-Infra 0,53%.

Saham-saham top gainers LQ45:

– PT Indosat Tbk (ISAT) naik 5,59%

– PT PERTAMINA Geothermal Energy Tbk (PGEO) naik 4,95%

– PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) naik 4,13%

Saham-saham top losers LQ45

– PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (AMRT) turun 2,02%

– PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAPI) turun 1,81%

– PT Ciputra Developtment Tbk (CTRA) turun 1,70%

Analis MNC Sekuritas Herditya Wicaksana memperkirakan IHSG masih rentan koreksi dengan support berada di 6.728 dan resistance di 6.855.

Baca Juga :  IHSG Berpotensi Turun? Ini Rekomendasi Saham Pilihan Hari Ini!

“Pergerakan nilai tukar rupiah dan investor akan menanti FOMC Minutes serta rilis suku bunga PBoC akan menjadi sentimen besok,” katanya kepada Kontan, Rabu (19/2).

Head of Research Phintraco Sekuritas Valdy Kurniawan menjelaskan teknikal, IHSG masih berada di area overbought sehingga terdapat potensi untuk kembali melemah.

Dengan demikian, Phintraco Sekuritas memproyeksikan IHSG berpotensi uji area support 6.750 sampai 6.725 di perdagangan Kamis (20/2).

Di dalam negeri, Bank Indonesia (BI) tetap mempertahankan suku bunga acuan di 5,75%. Keputusan ini konsisten dengan upaya menjaga inflasi pada 2025 dan 2026 tetap terkendali.

BI tetap mencermati prospek inflasi dan pertumbuhan ekonomi dalam memanfaatkan ruang penurunan suku bunga dengan tetap mempertimbangkan pergerakan nilai tukar rupiah.

“Menyusul hal itu, BI dijadwalkan merilis data M2 Money Supply pada 20 Februari 2025,” jelas Valdy, Rabu (19/2).

Valdy menambahkan pergerakan IHSG juga akan dipengaruhi oleh sentimen regional. Di mana, China Loan Prime Rate 5Y diperkirakan tetap di level 360%.

PBoC Loan Prime Rate juga diperkirakan tetap di level 3,10%. Adapun PBoC terakhir kali melakukan pemangkasan Loan Prime Rate pada Oktober 2024.

Baca Juga :  HEAL Buyback Saham Lagi: RS Hermina Gelontorkan Rp3,76 Miliar

Untuk perdagangan Kamis (20/2), saham pilihan Phintraco Sekuritas jatuh pada PGEO, TPIA, UNTR, INDF dan AALI.  

Bursa Regional

Pasar saham Asia-Pasifik melemah pada perdagangan Kamis, seiring dengan kekhawatiran investor terhadap rencana Presiden AS Donald Trump memberlakukan tarif impor 25% terhadap sektor otomotif, semikonduktor, dan farmasi.

Trump menyatakan tarif tersebut bisa mulai berlaku pada 2 April 2025, namun belum mengonfirmasi apakah kebijakan ini akan menyasar negara tertentu atau berlaku secara umum.

Bursa China: CSI 300 turun 0,37% di awal perdagangan dan Hang Seng (Hong Kong) melemah lebih tajam, turun 1,13%.

Bursa Jepang Nikkei 225 anjlok 1,19% dan Topix Index turun 1,06%.

Bursa Korea Selatan: Kospi turun 0,53% dan Kosdaq melemah 0,17%.

Bursa Australia : S&P/ASX 200 turun 1,39%, menandai penurunan empat hari berturut-turut.

Tingkat pengangguran di Australia naik menjadi 4,1% pada Januari, sesuai dengan perkiraan Reuters.

Berita Terkait

Tarif Trump Picu Kekhawatiran, The Fed Tahan Suku Bunga Akhir Tahun Ini?
IMF Ungkap: Indonesia Berpotensi Jadi 7 Besar Ekonomi Dunia dengan PPP
IKN: Investasi KPBU Dijamin Bersama, Investor Lebih Aman!
IHSG Menggembirakan: Naik 2,81 Persen, Intip Daftar 10 Saham Paling Untung & Buntung!
Koperasi Desa Merah Putih: Rekrutmen Besar-besaran untuk Ratusan Ribu Pengurus dan Jutaan Pengelola
Suku Bunga BI Diumumkan: Peluang Investasi di Bank Digital ARTO, Seabank, BBYB?
Investor Asing Lepas Saham, Dana Rp11,96 Triliun Mengalir Keluar!
Lebaran 2025: BI Prediksi Kenaikan Penjualan Ritel Signifikan di Bulan Maret

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 20:03 WIB

Tarif Trump Picu Kekhawatiran, The Fed Tahan Suku Bunga Akhir Tahun Ini?

Sabtu, 19 April 2025 - 18:07 WIB

IMF Ungkap: Indonesia Berpotensi Jadi 7 Besar Ekonomi Dunia dengan PPP

Sabtu, 19 April 2025 - 17:59 WIB

IKN: Investasi KPBU Dijamin Bersama, Investor Lebih Aman!

Sabtu, 19 April 2025 - 17:51 WIB

IHSG Menggembirakan: Naik 2,81 Persen, Intip Daftar 10 Saham Paling Untung & Buntung!

Sabtu, 19 April 2025 - 17:35 WIB

Koperasi Desa Merah Putih: Rekrutmen Besar-besaran untuk Ratusan Ribu Pengurus dan Jutaan Pengelola

Berita Terbaru

Uncategorized

Liburan Seru: 3 Kolam Renang Terbaik di Banten untuk Akhir Pekan Anda

Sabtu, 19 Apr 2025 - 20:16 WIB

travel

Liburan Impian: 10 Destinasi Terbaik Musim Panas 2025!

Sabtu, 19 Apr 2025 - 20:07 WIB

public-safety-and-emergencies

Pelindo Ungkap Pemicu Kemacetan Tanjung Priok: Lonjakan Truk Hampir 100 Persen!

Sabtu, 19 Apr 2025 - 19:59 WIB