3 Legenda AC Milan Kecam Theo Hernandez: Tidak Ada Kapok-kapoknya, Rasakan Akibatnya

- Penulis

Rabu, 19 Februari 2025 - 09:07 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BOLASPORT.COM – Tiga legenda AC Milan, Alessandro Costacurta, Zvonimir Boban, dan Marco van Basten, mengecam Theo Hernandez yang mereka anggap sebagai penyebab tersingkirnya Setan Merah dari Liga Champions.

Hernandez memang menjadi orang paling bersalah yang membuat Milan hanya bermain seri 1-1 melawan Feyenoord di leg kedua babak play-off 16 besar Liga Champions, Selasa (18/2/2025) di San Siro.

Hasil itu membuat Milan tersingkir karena kalah agregat 1-2 setelah mereka takluk 0-1 dalam pertemuan pertama di Rotterdam pada pekan lalu.

Milan sebetulnya sempat berada dalam posisi bagus untuk membalikkan skor agregat.

Tim asuhan Sergio Conceicao sudah membuka skor pada menit pertama lewat Santiago Gimenez.

Namun, Hernandez kemudian mendapatkan kartu kuning di akhir babak pertama karena menarik kaus pemain lawan dan di awal babak kedua lantaran melakukan diving.

Dua kartu kuning yang didapatkan secara konyol itu otomatis membuahkan kartu merah.

Baca Juga :  Como 1907 Menggebrak, Berani Tawar Bintang AC Milan Rp 677 Miliar

Bermain 10 orang, penampilan AC Milan menurun dan akhirnya Feyenoord berhasil menyamakan kedudukan.

Usai pertandingan, nama Theo Hernandez menjadi trending di media sosial karena dirujak netizen sebagai penyebab tersingkirnya Milan.

Tiga legenda Tim Merah Hitam juga berpendapat sama.

Alessandro Costacurta, bek yang membela I Rossoneri pada selang 1986-2007, menyebut musim ini adalah tahun terburuk Hernandez dan laga melawan Feyenoord menjadi puncaknya.

“Malam ini sebuah kapak luar biasa jatuh merusak musim Milan,” kata eks pemain yang akrab disapa Billy ini.

“Saya sudah lama tidak pernah melihat begitu banyak kesalahan dilakukan dalam dua laga babak knock-out.”

“Kesalahan-kesalahan itu tidak bisa diterima atau ditoleransi, terutama yang dibuat oleh Theo Hernandez.”

“Mengingat pengalamannya, kesalahan seperti itu tidak boleh dia buat.”

“Musim ini adalah tahun terburuk dalam kariernya dan malam ini adalah puncaknya.”

“Kita dengan aman bisa mengatakan bahwa Theo adalah orang yang menyebabkan tereliminasinya Milan,” pungkas Costacurta.

Baca Juga :  Hasil Korea V-League 2025 Hari Ini 4 Feb: Hillstate Menang 1-3

Zvonimir Boban, gelandang asal Kroasia yang membela Il Diavolo Rosso pada 1991-2001, berkomentar lebih keras.

Boban menyebut Hernandez memang sudah sering melakukan diving demi mendapatkan simpati wasit dan penalti.

Menurut Boban, Hernandez jadi pantas mendapatkan hukuman yang diterimanya sekarang.

“Malam ini Theo benar-benar biang masalahnya.”

“Saya mohon maaf tetapi dia telah melakukan itu selama bertahun-tahun.”

“Dia pantas merasakan akibatnya sekarang.”

“Ini hasil yang sangat disayangkan karena di babak pertama, Milan melakukannya dengan sangat bagus.”

Sementara itu, Marco van Basten memakai kata ejekan yang biasa dipakai di Belanda untuk mengecam Hernandez.

“Dia koekenbakker, pembuat biskuit kelas satu,” kata mantan striker AC Milan pada 1987-1995 itu.

“Koekenbakker” adalah istilah untuk pemain yang tidak brilian atau lebih buruk lagi pemain yang tidak bisa melakukan apa-apa.

Berita Terkait

Ditahan Imbang Madura United, Pelatih Persib: Mereka ‘Parkir Bus’
Tunggal Putri China 17 Tahun Sebenarnya Gugup Sebelum Tumbangkan Tomoka Miyazaki dan Putri KW pada Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2025
German Open 2025 – Wakil Indonesia Langsung Saling Sikut, Jafar/Felisha Diadang Unggulan Pertama
Klasemen Liga Spanyol: Barcelona and Atletico Terus Melesat,Real Madrid Haram Terpeleset Lagi
Reaksi Media Belanda Lihat Selebriti Groningen Dinaturalisasi Indonesia
Ketum PSSI: Kompensasi Uang Shin Tae-yong Sudah Selesai, Kami Punya Harga Diri!
Shin Tae-yong Kembali ke Indonesia, OTW Kolaborasi dengan Raja YouTube Tanah Air?
Hasil Tinju Dunia – Kecapekan, Monster China Zhang Zhilei Kalah KO di Ronde 6

Berita Terkait

Minggu, 23 Februari 2025 - 12:17 WIB

Ditahan Imbang Madura United, Pelatih Persib: Mereka ‘Parkir Bus’

Minggu, 23 Februari 2025 - 11:47 WIB

Tunggal Putri China 17 Tahun Sebenarnya Gugup Sebelum Tumbangkan Tomoka Miyazaki dan Putri KW pada Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2025

Minggu, 23 Februari 2025 - 11:47 WIB

German Open 2025 – Wakil Indonesia Langsung Saling Sikut, Jafar/Felisha Diadang Unggulan Pertama

Minggu, 23 Februari 2025 - 11:47 WIB

Klasemen Liga Spanyol: Barcelona and Atletico Terus Melesat,Real Madrid Haram Terpeleset Lagi

Minggu, 23 Februari 2025 - 11:37 WIB

Reaksi Media Belanda Lihat Selebriti Groningen Dinaturalisasi Indonesia

Berita Terbaru

public-safety-and-emergencies

Update Kecelakaan Truk di Sungai Segati, 4 Orang Ditemukan Tewas, 11 Masih Dicari

Minggu, 23 Feb 2025 - 12:16 WIB

public-safety-and-emergencies

Pendidikan hingga Kesehatan, Ini Janji Eddy Raya untuk Warga Barsel

Minggu, 23 Feb 2025 - 12:07 WIB

entertainment

Sinopsis Film Suicide Squad, Misi Bunuh Diri Para Penjahat Super

Minggu, 23 Feb 2025 - 12:07 WIB