Pria India Dibunuh dan Dimutilasi Ibu Sendiri usai Coba Perkosa Bibi

- Penulis

Rabu, 19 Februari 2025 - 07:07 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

NEW DELHI, KOMPAS.TV – Seorang ibu di Prakasam, negara bagian Andhra Pradesh, India membunuh dan memutilasi anaknya sendiri. Diduga, ia tidak tahan dengan kelakuan cabul korban. Sang anak dibunuh usai mencoba memperkosa bibinya sendiri.

Inspektur Polisi Prakasam AR Damodar menyebut pelaku bernama K Lakshmi Devi (57) dan korban bernama K Shyam Prasad (35). Polisi menyebut insiden pembunuhan ini terjadi pada tanggal 13 Februari 2025.

The Hindustan Times melaporkan, Selasa (18/2/2025), Lakshmi Devi membunuh anaknya dengan bantuan anggota keluarga yang lain.

Baca Juga :  India Ungkap Risiko Dominasi China di Transisi Energi

“Tidak tahan dengan perilaku cabul dan tidak pantas anaknya, dia (Lakshmi Devi) membunuh anaknya,” kata Damodar.

Pihak kepolisian menyatakan Shyam Prasad selama ini berperilaku cabul terhadap bibi-bibinya dan anggota keluarga lain di daerah Hyderabad, Khammam.

Bahkan, bujangan itu mencoba memperkosa bibinya di Hyderabad dan Narasaraopeta. Usai insiden tersebut, Lakshmi Devi disebut membunuh korban dengan benda tajam.

Pria yang bekerja sebagai tukang bersih-bersih itu kemudian dimutilasi menjadi lima bagian. Lakshmi Devi membuang jasad korban ke saluran air dalam tiga karung.

Baca Juga :  Ratusan Warga Laporkan Pertamax Oplosan, LBH Jakarta Siap Tempuh Jalur Hukum

Di tempat terpisah, seorang ibu kandung di negara bagian Mahrasthra juga membunuh dua anaknya. Kali ini anak yang dibunuh masih berusia 1 dan 2 tahun.

Ibu bernama Komal Duryodhan Mindhe (30) tersebut dilaporkan membunuh anaknya menggunakan pisau. Setelah membunuh anak, ibu itu kemudian menyerang suaminya hingga terluka.

Polisi menyebut suami pelaku dirawat di rumah sakit dan pembunuhan ini diduga akibat cekcok dalam rumah tangga.

Berita Terkait

20 Pendaki Ilegal Merapi Ditangkap: Sanksi Tegas Menanti!
KPK Teliti Usut Penyelewengan Dana CSR BI-OJK: Tersangka Segera Diumumkan?
Ancelotti Terancam 4 Tahun Penjara: Sidang Kasus Korupsi Berakhir
Sidang Lanjutan Penembakan Bos Rental Akan Digelar Hari Ini, Hadirkan Saksi Ramli
Pria 45 Tahun Cabuli Bocah 4,5 Tahun di Toko Pakaian
VIDEO Ketut Susanti,Gadis 18 Tahun Tewas Dalam Kecelakaan Pajero dan Pemotor di Kintamani Bali
Hari Ini, Nikita Mirzani Dijadwalkan Jalani Pemeriksaan
Ratusan Warga Laporkan Pertamax Oplosan, LBH Jakarta Siap Tempuh Jalur Hukum

Berita Terkait

Selasa, 15 April 2025 - 02:47 WIB

20 Pendaki Ilegal Merapi Ditangkap: Sanksi Tegas Menanti!

Rabu, 9 April 2025 - 20:27 WIB

KPK Teliti Usut Penyelewengan Dana CSR BI-OJK: Tersangka Segera Diumumkan?

Jumat, 4 April 2025 - 09:23 WIB

Ancelotti Terancam 4 Tahun Penjara: Sidang Kasus Korupsi Berakhir

Senin, 3 Maret 2025 - 09:25 WIB

Sidang Lanjutan Penembakan Bos Rental Akan Digelar Hari Ini, Hadirkan Saksi Ramli

Senin, 3 Maret 2025 - 09:25 WIB

Pria 45 Tahun Cabuli Bocah 4,5 Tahun di Toko Pakaian

Berita Terbaru