10 Landmark Religi Paling Instagramable di Dunia

- Penulis

Sabtu, 8 Februari 2025 - 09:56 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

RAGAMUTAMA.COM, Jakarta – Mengabadikan momen saat liburan dan membagikannya di media sosial sudah menjadi aktivitas wajib pelancong saat bepergian. Destinasi yang cantik dan menarik selalu menjadi tempat tujuan untuk berwisata, baik itu alam, seni, budaya, hingga keagamaan. Umumnya, bangunan religi dibuat untuk tempat beribadah atau penghormatan keimanan. Tapi, karena keindahan arsitektur dan kemegahannya, tidak jarang rumah ibadah dijadikan tempat wisata dan landmark suatu negara yang banyak diunggah di media sosial.

Dikutip dari Fox News, 3 Februari 2025, ada 10 tempat religi paling instagramable di dunia menurut survei, berikut daftarnya.

1. Katedral Notre Dame, Paris

Dibangun saat abad ke-12, Katedral Notre Dame adalah tempat ibadah umat Katolik yang dikenal karena arsitektur bergaya Gotik Prancis. Gedung dengan sebutan Bunda Maria dari Paris ini dihias jendela kaca patri indah, ukiran batu rumit, dan menara setinggi 100 meter. Sempat ditutup untuk umum pada April 2019 karena insiden kebakaran dan sudah dibuka kembali Desember 2024.

Taj Mahal, India. Unsplash.com/Jovyn Chamb

2. Taj Mahal, Agra, India

Taj Mahal merupakan makam yang dibangun oleh Kaisar Shah Jahan untuk mendiang istrinya, Mumtaz Mahal. Bangunan tersebut menjadi bukti kemajuan arsitektur Mughal dengan struktur marmer putih dan pishtaq besar atau lengkungan berkubah di setiap sisi dengan dua balkon melengkung berbentuk serupa. Proporsi taman disusun rapi menambah keseimbangan seluruh kompleks.

Baca Juga :  9 Rekomendasi Hotel di Bandung yang Murah untuk Honeymoon,Harga Mulai dari Rp 300 Ribuan

3. Sagrada Familia, Barcelona, Spanyol

Sagrada Familia dibuat sejak 1882 dan sampai saat ini masih dalam tahap pembangunan. Basilika di Kota Para Bangsawan tersebut dikenal karena elemen khasnya berbentuk vertikal murni. Lalu, banyak kolom miring mengikuti bagian lengkungan katenari. Sejumlah 18 menara unik disusun untuk memberikan kesan mewah dan klasik.

4. Angkor Wat, Siem Reap, Kamboja

Kompleks kuil Angkor Wat didirikan pada abad ke-12 saat pemerintahan Raja Suryavarman dari kekaisaran Khmer. Bangunan bersejarah itu memiliki ciri khas gedung berupa lima menara pusat berbentuk ogival dan relief-relief memesona. Semua corak keagamaan asli berasal dari Hinduisme.

5. Basilique du Sacré-Cœur, Paris, Prancis

Basilique du Sacré-Cœur dibuat pada 1875 sampai 1914 bergaya arsitektur Romawi dan Bizantium. Di dalamnya terdapat mosaik monumental membentang di atas langit-langit apse. Pengunjung diizinkan naik ke kubah untuk melihat pemandangan indah Paris.

6. Masjid Al-Aqsa, Yerusalem

Arsitektur Masjidil Aqsa dihias dengan kubah berwarna abu-abu atau perak. Empat menara setinggi 37 meter juga disusun untuk tempat mengumandangkan azan. Di dalam kompleks masjid ada kubah batu persegi delapan berwarna emas dengan mosaik seperti gereja dan istana Bizantium.

7. Masjid Agung Sheikh Zayed, Abu Dhabi, Uni Emirat Arab

Baca Juga :  Itinerary Jogja 3 Hari 2 Malam dari Madiun, Bujet Rp 1,2 Juta, Nonton Raminten Cabaret Show

Masjid Agung Sheikh Zayed dibangun pada 1996 dan dibuka untuk umum pada 2007. Masjid ini dibuat dengan desain rumit dari lantai mosaik marmer besar serta kubah cerah diatapi puncak menara daun emas. Terdapat lampu gantung menyerupai pohon palem terbalik yang terbuat dari kristal Swarovski berwarna-warni.

8. Sri Harmandir Sahib, Amritsar, India

Sri Harmandir Sahib di India adalah simbol persaudaraan dan kesetaraan manusia. Arsitekturnya terdiri dari tiga lantai, dua di atas tanah dan satu lantai berada di bawah tanah. Ada Kuil emas di atas panggung sarovar yang bisa diakses melalui lorong sejauh 200 kaki.

9. Basilika Santo Petrus, Vatikan

Basilikas Santo Petrus pertama kali dibangun pada abad ke-4 di atas makam Simon Peter dengan gaya renaisans dan barok megah. Arsitektur bangunannya mengikuti Pantheon Romawi dengan modifikasi terhadap pilar-pilar penyangga kubah besar.

10. Sinagoga Subotica, Vojvodina, Serbia

Gereja di Vojvodina ini dibangun oleh Yahudi Subotica pada 1900 dan diresmikan tahun 1903. Sinagoga Subotica sendiri bergaya arsitektur Art Nouveau Hungaria. Memiliki ruang tengah yang menyatu seperti tenda di bawah sinar matahari dan dihiasi karya seni simbolis dengan cerita dari Alkitab.

NIA NUR FADILLAH | FOX

Pilihan Editor: 5 Fakta Masjid Agung Sheikh Zayed di Abu Dhabi yang Dikunjungi Jason Statham

Berita Terkait

Inilah 20 Bandara dengan Pemandangan Paling Memukau Sedunia!
Libur Paskah 2025: 15 Wisata Gratis Jakarta Khusus Penerima KJP!
Pesona Dua Geopark Indonesia Mendunia: Pengakuan UNESCO Terbaru
Pesona India: 5 Spot Sunset Terbaik yang Wajib Dikunjungi
Pendakian Gunung Batok Bromo Resmi Dilarang: Ini Alasannya!
Ma Wan 1868: Pesona Wisata Sejarah Terbaru di Hong Kong
Pesona Banten: 5 Destinasi Wisata Pegunungan Terindah yang Wajib Dikunjungi
Lonjakan Penumpang Kereta Api di Yogyakarta Saat Libur Paskah 2025

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 09:47 WIB

Inilah 20 Bandara dengan Pemandangan Paling Memukau Sedunia!

Sabtu, 19 April 2025 - 07:43 WIB

Libur Paskah 2025: 15 Wisata Gratis Jakarta Khusus Penerima KJP!

Sabtu, 19 April 2025 - 02:16 WIB

Pesona Dua Geopark Indonesia Mendunia: Pengakuan UNESCO Terbaru

Sabtu, 19 April 2025 - 02:08 WIB

Pesona India: 5 Spot Sunset Terbaik yang Wajib Dikunjungi

Sabtu, 19 April 2025 - 00:56 WIB

Pendakian Gunung Batok Bromo Resmi Dilarang: Ini Alasannya!

Berita Terbaru

Uncategorized

Ronaldo Apes! Salto Gagal, Dikalahkan Mantan Rekan Setimnya

Sabtu, 19 Apr 2025 - 10:44 WIB